Sandiaga Bilang Ekonomi RI Akan Melesat hingga Empat Besar Dunia

Calon wakil presiden Sandiaga Salahudin Uno Sandiag di Palembang, Sumatera Selatan, pada Selasa, 13 November 2018.
Sumber :
  • VIVA/Sadam Maulana

VIVA – Calon wakil presiden Sandiaga Salahudin Uno merasa optimistis perekonomian Indonesia terus meningkat. Puncaknya di tahun 2045, pertumbuhan ekonomi Indonesia melesat hingga empat besar dunia.

Timses Milenial Prabowo-Gibran Bakal Buka Peluang Kerja Sama dengan Anak Muda se-Asean

"Indonesia diprediksi akan mengalami bonus demografi pada tahun 2020 sampai 2030. Bonus demografi ini tidak akan jadi bencana, jika kaum milenial semangat dalam menjawab tantangan," kata Sandiag di Palembang, Sumatera Selatan, pada Selasa 13 November 2018.

Menurutnya, bonus demografi bisa menjadi jendela peluang bagi Indonesia sebagai bangsa yang besar. Kaum milenial pun dituntut untuk menjadi 'pemain', sebagai entrepreneurship menikmati pangsa pasar yang besar.

PON 2024 Menyapa Milenial, Pj Gubernur Sumut: Apa yang Kau Bisa Maenkan

"Peluang ini akan menjadi torehan sejarah agar kita tidak jadi penonton. Kita harus jadi pemain, bukan hanya konsumen. Nikmati pasar yang besar ini, jangan sampai dikuasai produk asing," ujarnya.

Sebelum menuju empat besar pada 2045, kata Sandi, ekonomi Indonesia harus mencapai target masuk tujuh besar dunia di 2030. Pada tahun itu, para pengusaha sudah harus didominasi kaum milenial.

Jokowi Dorong Penerapan Pancasila Sesuai Zaman

Sementara itu, untuk sekarang, tahap awal yang akan dia wujudkan bersama calon presiden Prabowo Subianto ialah dengan memastikan harga komoditas di pasar menjadi stabil. Hal ini akan diwujudkan jika terpilih sebagai pemimpin di 2019.

"Keluhan pengusaha milenial, terutama yang bergerak di pertanian sawit, saya sampaikan dan pastikan harga akan stabil, menjadi terjangkau. Harga komoditas tidak jatuh seperti sekarang," ujarnya.

"Caranya ialah dengan mewujudkan permintaan mereka dengan membangun industri berbasis pengolahan. Harapannya, ini bisa jadi andalan untuk membuka lapangan kerja. Ekspor akan kita perkuat dan impor kita kurangi dengan membangun industri yang mensubstitusi produk-produk impor," ujar Sandi. (asp)

Ilustrasi rumah/hunian.

Lebih Cerdas Pilih Hunian, Milenial Hingga Gen Z Lebih Suka yang Seperti Ini

Generasi milenial bahkan gen Z, sudah banyak yang berpikir untuk membeli atau memiliki sebuah hunian. Namun, mereka mengantongi sejumlah kriteria dalam memilih hunian.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2024