Melamah pagi ini, Rupiah Berpotensi Perkasa Dipicu Kebijakamn Suku Bunga BI

Karyawati menunjukkan mata uang rupiah dan dolar AS di salah satu gerai penukaran mata uang asing di Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot melemah pada perdagangan Jumat pagi, 25 Agustus 2023. Rupiah melemah sebesar 26 poin atau 0,17 persen ke posisi Rp 15.272 per dolar AS, dibandingkan pada penutupan sebelumnya senilai Rp 15.246 per dolar AS.

Kemendagri Kasih Strategi ke Pemda Percepat Penyerapan Anggaran dan Pengendalian Inflasi

Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) terakhir atau kemarin sore, mematok rupiah di angka Rp 15.253 per dolar AS.

Analis PT Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat pada hari ini. Hal itu dipicu oleh Bank Indonesia yang masih mempertahankan suku bunga acuannya di 5,75 persen. 

Rupiah Melemah ke Rp 16.378 per Dolar AS, Airlangga Sebut karena Gejala Global

"Hal ini diperlukan guna menahan eksternal di tengah potensi kelanjutan kenaikan suku bunga the Fed sebelum akhir tahun," kata Ibrahim kepada VIVA Jumat, 25 Agustus 2023.

Uang dolar AS dan rupiah.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/tom.
Airlangga Ungkap Realisasi Anggaran Pengendalian Inflasi Tembus Rp 39 Triliun

Ibrahim menuturkan, BI juga perlu menjaga inflasi tetap berada pada kisaran target BI 3±1 persen. Meskipun inflasi berada pada tren menurun, yaitu menjadi 3,08 persen yoy di Juli 2023 dari 5,28 persen yoy di bulan sebelumnya. 

Menurutnya, pengaruh musiman di Juli tetap terjadi. Hal itu terlihat dari kenaikan inflasi bulanan sebesar 0,21 persen secara bulanan (month to month/mtm) di Juli 2023, dibandingkan 0,14 persen mtm di Juni 2023.

"Mata uang rupiah fluktuatif. Namun, ditutup menguat direntang Rp 15.200-Rp 15.300," kata dia.

Pj Gubernur Sumut, Hassanudin.(dok Pemprov Sumut)

Pj Gubernur Sumut Bertemu Jokowi di Istana Negara, Ini yang Dibahas

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2024 di Istana Negara, Jakarta pada Jumat, 14.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2024