-
VIVA – Di dunia ini terdapat aneka sifat dan karakter yang bertebaran. Sehingga, kita pun tak bisa menebak siapakah yang memiliki karakter yang kurang baik dan yang baik. Salah satu karakter yang wajib diwaspadai ialah manipulatif dan bermuka dua.
Sebab, karakter tersebut tampak kurang menguntungkan bagi kita. Jika orang dengan karakter tersebut melakukan kesalahan, ia bisa menutupi kedoknya dan menjadikan kita sebagai ‘kambing hitam’. Bahkan, ia merasa seolah tak bersalah atas semua yang terjadi.
Ia pun cenderung memanipulasi keadaan, sehingga kitalah yang seolah bersalah atas tindakan tersebut. Tampaknya, 5 zodiak berikut patut kamu waspadai. Sebab mereka memiliki kecenderungan untuk bersifat manipulatif dan bermuka dua.