Didukung Kemenpora, Animo Sepakbola Usia Dini membludak

Coaching Clinic Okky Splash Youth Soccer League 2018.
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Pelaksanaan U-12 Coaching Clinic Okky Splash Youth Soccer League 2018, mendapatkan perhatian besar dari berbagai pihak. Terbukti, sebanyak 1.200 peserta memenuhi Lapangan Jakarta Japan Club Sports Community, Sentul, City, Bogor, Minggu 25 Maret 2018.

Ajang yang menggandeng Kemenpora dan Indonesia Junior Soccer League (IJSL) tersebut, juga menggelar workshop mengenai gizi dan psikologi.

Head Group of Cup Suntory Garuda Food Splash, menjelaskan, setidaknya Coaching Clinic Okky Splash Youth Soccer League 2018 hadir di enam kota. Tujuannya, untuk mengajak anak bermain baik dan benar.

"Tahun lalu hanya di- Jabodetabek, tapi sekarang kami ada di enam kota (Jakarta, Surabaya, Semarang, DI Yogyakarta, Bandung, dan Malang). Kami mengajak anak-anak bermain yang baik dan benar," kata Martinus Rezal, Head Group of Cup Suntory Garuda Food Splash beverage kepada VIVA melalui pesan tertulisnya.

Martinus mengaku bersyukur kegiatan ini didukung Kemenpora dan IJSL. Pihaknya berjanji selalu mendukung pengembangan generasi muda Indonesia, agar tumbuh akrif dan lebih antusias terhadap olahraga.

"Terima kasih atas dukungan Kemenpora dan IJSL atas terselenggaranya event ini. Kami berkomitmen akan selalu mendukung pengembangan generasi anak Indonesia agar tumbuh aktif dengan meningkatkan animo olahraga sepak bola di kalangan anak-anak dan remaja," lanjutnya.

Sementara itu, mantan Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, menjelaskan, kegiatan ini merupakan gerakan yang harus dimassalkan.Terlebih, adanya perhatian serius dari sponsor dan pemerintah yang telah berpengalaman pada liga usia dini.

"Kalau ingin sepak bola kita kuat, harus dimulai dari usia dini. Tiga tahap pembinaan harus benar-benar berjalan, di antaranya, yaitu grassroots dan youth motivation,” ucap pria Asal Sumatera Barat itu. 

Tingkatkan Prestasi Pemuda dan Olahraga Nasional, Menpora RI dan Dispora DKI Berkolaborasi

“Ini tahap belajar awal. Kalau belajar saja salah, lalu terus dilakukan, maka otomatis semua akan salah. Kita berharap, tidak hanya pemain, tapi pelatih juga kita berikan coaching clinic," tegasnya.

Pada acara ini, turut hadir juga Perwakilan IJSL, Bob Hippy dan Asisten Deputi Setra Keolahragaan Kemenpora, Teguh Raharjo. Nantinya, juga ada pemilihan tim yang menang dan akan bermain di Okky Splash National Championship pada September 2018.

Asosiasi Olympian Indonesia Gelar Aksi Sosial

Selanjutnya, para pemain terbaik akan masuk dalam Okky Splash Soccer Team 2018 mewakili Indonesia di ajang Singa Cup 2018.

Kemenpora dan perwakilan pemilik hak siar Piala Asia U-23

Kisruh Nobar Timnas Indonesia U-23 Dilarang, Begini Respons Kemenpora

Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) merespons soal isu pelarangan nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024