Curhat Anak-anak Baru Timnas Indonesia 'Disiksa' Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Sumber :

VIVA – Pemain Madura United, Asep Berlian merasakan hal baru dalam menimba ilmu di dunia sepakbola. Karakter disiplin dan kerja keras menjadi pengalaman baru sang pemain setelah menjalani pemusatan latihan di Timnas Indonesia. 

Pertama dalam 36 Tahun Korsel Gagal Lolos Olimpiade, Rekor Dihancurkan Timnas Indonesia U-23!

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memang serius untuk menggembleng skuat Garuda. Fisik menjadi prioritas utama yang dioptimalkan di awal kariernya. Sebanyak 33 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan mendapat porsi yang terbilang gila.

Salah satunya, Asep Berlian. Pemain MU ini menjalani debutnya bersama bergabung di Timnas Indonesia. Kerja keras dan disiplin menurut Asep menjadi pengalaman barunya di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Tekuk Korea Selatan, Rafael Struick: Ayo Kita ke Paris dan Ciptakan Sejarah Lagi!

Khususnya segi fisik yang terus menjadi fokus pelatih asal Korea Selatan itu sejak mengumpulkan skuat Garuda sejak 14 Februari 2020 lalu.

"Alhamdulillah saya bersyukur ini pertama kali saya dipanggil timnas. Semoga saya bisa memaksimalkan kesempatan ini. Luar biasa ya perbedaannya. Di klub sebelumnya dari segi disiplin, kerja keras diajarkan semua sama dia," kata Asep kepada wartawan ketika ditemui di Stadion Madya, Kamis malam 20 Februari 2020.

Shin Tae-yong: Pelatih Timnas yang Juga Mahir Kendarai Truk dan Mobil Setir Kanan

"Sangat luar biasa perbedaanya selama satu minggu ini. Fisik sangat terasa karena hampir setiap hari nge-gym," lanjut dia. 

Hal itu yang juga dirasakan oleh pemain debutan timnas lain. Adalah Koko Ari. Meski begitu dia mengaku enjoy menjalani latihan tersebut. "Saya tipenya suka lari, kan Shin harus kerja keras, lari, fisik. jadi enak saja," kata Koko. 

Menteri BUMN Erick Thohir di GBK

Erick Thohir : Satu Game Lagi Sudah Kunci ke Olimpiade, Kalau Dua Game Kita Juaranya

Indonesia berhasil mendapat tiket ke semifinal Piala Asia U-23 2024 usai menyingkirkan Timnas Korea Selatan. Kata Erick Thohir, Indonesia akan juara jika dua game lagi.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024