Jacksen: Timnas Butuh Uji Coba Jelang Lawan China-Irak

Pelatih Timnas senior, Jacksen F Tiago, sedang memberi instruksi
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
VIVAbola
Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua
- Pelatih Timnas Indonesia senior, Jacksen F Tiago, berharap timnya bisa melakoni laga uji coba sebelum menghadapi China dan Irak pada Pra Piala Asia 2015 bulan depan. Jacksen menegaskan uji coba sangat penting untuk persiapan Boaz Solossa dan kawan-kawan.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Badan Tim Nasional (BTN) telah merilis 26 nama pemain Timnas senior untuk mengikuti pemusatan latihan jelang melawan China dan Irak. Rencananya tim Merah Putih akan memulai pemusatan latihan di Batu, Malang, Jawa Timur, mulai 23 Oktober 2013.
TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan


Jacksen tidak melakukan banyak perubahan dalam pemilihan komposisi pemain. Pelatih asal Brasil itu tinggal menunggu kepastian dari pemain-pemain Semen Padang yang akan mengikuti turnamen di Vietnam. Mereka adalah Jandia Eka Putra, Titus Bonai, Vendry Mofu dan Nur Iskandar.


"Saya rasa ini sudah komposisi terbaik untuk persiapan kami menghadapi China. Mungkin hanya pemain dari Semen Padang yang belum pasti, karena mereka akan mengikuti turnamen di Vietnam," kata Jacksen, Senin 21 Oktober 2013.


"Yang baru mungkin hanya dari Semen Padang saja, selebihnya tidak ada perbedaan signifikan antara komposisi pemain sebelumnya dengan sekarang. Saya rasa materi itu sudah cukup," sambung pelatih 45 tahun tersebut.


Jelang menghadapi China (15 November) dan Irak (19 November), Jacksen berharap PSSI bisa mendapatkan lawan uji coba bagi Timnas. Hingga kini sudah ada dua calon lawan uji coba Timnas, yakni Mali dan Korea Utara.


"Sebenarnya kalau saya pribadi, apa yang direncanakan kemarin sudah cukup baik. Tidak akan berubah drastis, kami hanya ingin memanfaatkan waktu semaksimal mungkin. Saya rasa kami perlu mendapatkan lawan uji tanding," papar Jacksen.


"Kemarin, kita lihat semua pemain kaku sekali di babak pertama melawan China. Saya rasa itu dampak dari tidak adanya uji coba. Semua yang kami rencanakan selama TC sudah cukup dan hanya memerlukan uji coba," sambungnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya