Presiden Jokowi Akan Hadiri Laga Timnas Vs Islandia di GBK

Timnas Islandia di Indonesia
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

VIVA – Presiden Joko Widodo akan menghadiri pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Islandia, di Gelora Bung Karno, Minggu 14 Januari 2018. Ini pertama kalinya Timnas Indonesia bertanding di GBK setelah renovasi.

Momen Tegang dan Panik Saat Bus Pawai Timnas U-22 Masuk Terowongan Semanggi

"Insya Allah Pak Presiden hadir dalam rangka peresmian renovasi stadion utama GBK, karena sebulan lalu Pak Presiden sudah meresmikan (lapangan) hockey, aquatic, dan beberapa fasilitas lain. Ini lanjutan peresmian yang dilakukan Pak Presiden," ujar Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga, Gatot S Dewa Broto, usai rapat di Istana, Jakarta, Jumat 12 Januari 2018.

Berdasarkan rapat yang diikuti kepala Sekretariat Kepresidenan dan dari Paspampres itu, Presiden Jokowi akan hadir sekitar pukul 18.00 WIB. Sebelumnya, akan melaksanakan salat Magrib di GBK.

5 Fakta Marselino Ferdinan, Pemain Timnas yang Lagi Viral

"Kemudian seremoni, turun dari royal balkon dan beliau meresmikan prasasti, bukan pembangunan ya, ini renovasi. Setelah itu, beliau bersalaman dengan pemain, national anthem, dan pertandingan," jelas Gatot. 

Gatot menjelaskan, ada 12 gate di GBK. Namun tidak semua gate ada security door (secdoor). "Tadi ditanyakan Paspampres, apa dari semua pintu itu ada secdoor-nya? Ternyata yang ada cuma di sekitar royal balkon, pintu tribun barat," katanya. 

5 Fakta Iwan Bule Trending di Twitter Karena Unggahan Situs PSSI

Keamanan perlu diperhatikan, hingga masalah kecil seperti soal laser. Masyarakat bisa dengan mudah membawa barang itu. Pihak Istana meminta hal itu menjadi perhatian. 

"Jadi jangan sampai kejadian Pak Presiden dan Pak Wapres hadir di Pakansari kemudian ada penggunaan flyer bahkan laser," katanya. 

Sementara itu, untuk pengamanan, ada 2.500 personel dari Polda Metro yang akan diturunkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya