Terungkap, Messi Dukung Modric Jadi Pemain Terbaik Dunia

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • REUTERS/Arnd Wiegmann

VIVA – Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi tidak hadir dalam acara FIFA The Best di London, Senin, 24 September 2018. Namun keduanya diketahui telah memberikan suaranya untuk ikut memilih pemain terbaik dunia.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Sesuai mekanisme yang ada, pemain terbaik dunia ditentukan oleh voting dari pelatih dan kapten timnas negara anggota FIFA, serta perwakilan jurnalis.

Kebetulan Messi dan Ronaldo merupakan kapten di negaranya masing-masing, Argentina serta Portugal, sehingga mereka punya hak untuk memilih tiga terbaik.

Lionel Messi dan Sergio Busquets Bikin Gol, Inter Miami Amankan Puncak Klasemen

Terungkap bahwa Messi menjatuhkan pilihan kepada sang pemenang, Luka Modric. Bintang Barcelona tersebut menempatkan gelandang Kroasia itu di posisi pertama, lalu diikuti Kylian Mbappe dan Ronaldo.

Sementara Ronaldo yang masuk nominasi tiga besar, memberikan suara kepada mantan rekan setimnya di Real Madrid, Raphael Varane, kemudian Modric dan penggawa Atletico Madrid, Antoine Griezmann.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Tidak disangka, ternyata isi kepala Ronaldo dengan Modric pun hampir sama. Kapten Kroasia tersebut memilih Varane di posisi pertama, lalu diikuti Ronaldo dan Griezmann.

Rasmus Hojlund

Rasmus Hojlund Lebih Pilih Legenda MU Dibanding Cristiano Ronaldo, Kenapa?

Rasmus Hojlund telah memilih mitra serangan impian Manchester United-nya, dengan pemuda berusia 21 tahun itu memilih Wayne Rooney daripada Cristiano Ronaldo.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024