Modric Jadi Pemain Terbaik Dunia, Dominasi Messi dan Ronaldo Berakhir

Gelandang Real Madrid, Luka Modric, terpilih jadi Pemain Terbaik Dunia 2018.
Sumber :
  • Reuters/John Sibley

VIVA – Gelandang Real Madrid, Luka Modric, terpilih sebagai Pemain Terbaik Dunia FIFA 2018. Dia sukses mengalahkan dua kandidat lainnya, Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah.

Viral Calon Siswa Polres Baubau Bernama Real Madrid, Warganet: Bapaknya Madridista

Dilansir situs resmi FIFA, terpilihnya Modric mengakhiri dominasi Ronaldo dan Messi dalam penghargaan pemain terbaik dunia yang diadakan FIFA. Untuk kali pertama sejak 2008, ada pemain lain yang sukses meraih gelar prestisius ini.

Sejak 2008, Messi dan Ronaldo silih berganti menjadi yang terbaik. Baik saat penghargaan FIFA bernama FIFA World Player of the Year, FIFA Ballon d'Or, maupun The Best FIFA Men's Player. 

Jude Bellingham Bakal Jadi Legenda Real Madrid

Messi sukses menjadi yang terbaik pada 2009, 2010, 2011, 2012, dan 2015. Sedangkan CR7 meraih gelar ini pada 2008, 2013, 2014, 2016, dan 2017.

Sebelum Modric, prestasi terbaik pemain di luar Messi dan Ronaldo adalah posisi dua, diraih Andres Iniesta pada 2010. Selebihnya hanya bisa merebut peringkat tiga, yakni Fernando Torres (2008), Xavi Hernandez (2009, 2010, 2011), Andres Iniesta (2012), Franck Ribery (2013), Manuel Neuer (2014), Neymar (2015), Antoine Griezmann (2016), dan Neymar (2017).

Bicara Kekalahan dari Madrid, Bek Barcelona Silang Pendapat dengan Xavi

Daftar Pemain Terbaik Dunia FIFA sejak 2008:

2008: Cristiano Ronaldo
2009: Lionel Messi
2010: Lionel Messi
2011: Lionel Messi
2012: Lionel Messi
2013: Cristiano Ronaldo
2014: Cristiano Ronaldo
2015: Lionel Messi
2016: Cristiano Ronaldo
2017: Cristiano Ronaldo
2018: Luka Modric
 

Pemain Mamelodi Sundowns

Afrika dan Eropa Lengkap! 26 Tim Ini Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Kuota peserta Piala Dunia Antarklub 2025 hampir sepenuhnya terisi. Dari 32 peserta, sebanyak 26 klub sudah memastikan diri lolos ke ajang yang akan digelar di AS.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024