Gawat, Liverpool Dapat Ancaman dari Atalanta

Kesedihan pemain Atalanta usai disingkirkan PSG di Liga Champions.
Sumber :
  • twitter.com/Atalanta_BC

VIVA – Atalanta nampaknya sudah tidak sabar menanti duel menghadapi Liverpool di ajang Liga Champions 2020/2021. Mereka sudah mengancam The Reds meski laga baru akan dimulai pada 11 November 2020 mendatang. 

Klasemen Serie A: Juventus dan Bologna Pastikan Tiket ke Liga Champions

Wakil Italia ini masuk dalam grup yang sama dengan Liverpool. Mereka ada di Grup D bersama Ajax dan Midtjylland. 

Baca juga: Jadwal Neraka Everton, Liverpool dan MU Menghantui 

Madrid Vs Dortmund di Final Liga Champions Jadi Pengalaman Unik Jude Bellingham

Atalanta sendiri akan lebih dulu menghadapi Midtjylland pada 22 Oktober 2020 dan Ajax pada 28 Oktober 2020. Meski begitu, pemain La Dea, Gian Piero Gasperini sudah tidak sabar menghadapi jawara Eropa tahun 2019 ini. 

Gasperini menilai nantinya ini akan menjadi laga sulit. Dan sebelum laga itu dimulai dia ingin rekan-rekannya mempersiapkan diri semaksimal mungkin. 

Real Madrid Juara Liga Champions 14 Kali karena Dibantu Wasit

Pemain Liverpool rayakan kemenangan atas Arsenal.

"Kami berharap bisa bermain maksimal ketika melawan Manchester City. Tujuan kami adalah menghadapi Liverpool untuk mendapat pengalaman banyak tentang menghadapi tim terbaik di dunia," kata Gasperini, seperti dilansir AS. 

"Kami berambisi lolos dari fase grup dan jika tahun lalu kami adalah kejutan tapi tidak untuk tahun ini," lanjut dia. 

Untuk diketahui, di musim lalu, Atalanta menjadi kuda hitam di ajang Liga Champions. Mereka secara mengejutkan lolos ke babak perempatfinal Liga Champions, sayang langkah mereka akhirnya terhenti setelah ditaklukkan PSG.

 

 

Pemain Aston Villa

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Pernah Juara Berkat Gol Eks Pelatih Timnas Indonesia

Aston Villa sukses memastikan tiket ke Liga Champions musim depan. Hal tersebut setelah Manchester City menekuk Tottenham Hotspur 2-0 dalam lanjutan Premier League

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024