Main di Camp Nou, Barcelona Ditahan Imbang Galatasaray

Barcelona vs Galatasaray
Sumber :
  • twitter.com/FCBarcelona

VIVA – Barcelona menjalani pertandingan kandang dalam leg pertama babak 16 besar Liga Europa, Jumat dini hari WIB 11 Maret 2022. Mereka menghadapi wakil Turki, Galatasaray.

Para Pecinta Sepak Bola Wajib Tahu, Jersey Klub Favoritmu Cuma Ada di Sini

Barcelona mengambil inisiatif untuk melakukan penguasaan bola lebih banyak. Mereka dengan sabar menanti pertahanan Galatasaray meninggalkan celah.

Akan tetapi, sulit bagi skuad asuhan Xavi Hernandez untuk menciptakan peluang. Sepanjang babak pertama, mereka melakukan empat percobaan ke gawang lawan.

Bruno Fernandes ke Barcelona, De Jong ke Manchester United

Namun, sampai waktu turun tiba, tidak ada gol yang bisa mereka cetak ke gawang tim tamu. Dari empat percobaan, dua di antaranya mengarah ke sasaran.

Memulai babak kedua, Xavi melakukan sejumlah pergantian pemain. Sergio Busquets, Gerard Pique, dan Ousmane Dembele dimainkan bersamaan.

Bagaimana Jadi Xabi Alonso Setelah Bayer Leverkusen Tak Pernah Kalah 49 Pertandingan

Pemain dengan pengalaman tak lantas membuat mereka mudah untuk memecah kebuntuan. Meski banyak percobaan yang mereka lakukan ke arah gawang Galatasaray.

Barcelona vs Galatasaray

Photo :
  • twitter.com/FCBarcelona

Pada menit 79, Galatasaray nyaris membuat tuan rumah terkejut. Batemfimbi Gomis berhasil menyarangkan bola ke gawang Barcelona, tapi sayang dia dinyatakan lebih dulu berada dalam posisi offside.

Hingga pertandingan usai, tak ada gol yang bisa diciptakan oleh kedua tim. Skor imbang 0-0 yang menjadi hasil akhirnya.

Susunan Pemain

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Eric Garcia, Ronald Araujo (Gerard Pique 46'), Jordi Alba, Sergino Dest, Frenkie de Jong, Pedri, Nicolas Gonzalez (Sergio Busquets 46'), Ferran Torres (Ousmane Dembele 46'), Memphis Depay (Pierre-Emerick Aubameyang 61'), Adama Traore (Luuk de Jong 80').

Galatasaray: Inaki Pena; Marcao, Victor Nelsson, Patrick van Aanholt, Sacha Boey, Sofiane Feghouli (Alexandru Cicaldau 79'), Berkan Kutlu, Taylan Antalyali, Mostafa Fathi (Bafetimbi Gomis 68'), Kerem Akturkoglu, Ryan Babel (Emre Kilinc 68').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya