Simpati Buat Cristiano Ronaldo, Francesco Totti Kenang Akhir Tragisnya di AS Roma

Cristiano Ronaldo saat Portugal vs Swiss
Sumber :
  • AP Photo/Darko Bandic

VIVA BolaLegenda Timnas Italia dan AS Roma, Francesco Totti mengatakan dia bisa melihat kemiripan dengan cara karier Cristiano Ronaldo meredup. 'Saya tahu bagaimana rasanya didorong ke satu sisi ketika kamu berada di puncak.'

Jay Idzes Banjir Pujian Usai Aksi Menutupi Pemain Filipina yang Terjatuh, Netizen: Respect Bang Jay!

Ronaldo saat ini tanpa klub dan berlatih di fasilitas Real Madrid Valdebebas setelah mengakhiri kontraknya dengan Manchester United atas kesepakatan bersama sebelum Piala Dunia 2022 berlangsung.

Kariernya menurun sejak meninggalkan Juventus untuk Manchester United dan ditinggalkan di bangku cadangan untuk beberapa pertandingan penting Portugal di Piala Dunia 2022 di Qatar.

Anang Hermansyah Disebut Walk Out Setelah Disoraki Satu Stadion Usai Timnas Indonesia Menang

“Ketika Anda melihat beberapa bulan terakhir yang dialami Ronaldo, rasanya seperti menghidupkan kembali pengalaman saya sendiri,” kata Totti kepada saluran Twitch Bepi TV, seperti dilansir Football Italia, Jumat 16 Desember 2022.

“Saya pikir dia (Cristiano Ronaldo) perlu mendapatkan rasa hormat. Saya tahu bagaimana rasanya didorong ke satu sisi saat Anda berada di puncak."

2.086 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Laga Indonesia Vs Filipina

Francesco Totti saat masih memebela AS Roma

Photo :
  • Instagram/@francescototti

Totti terkenal memilih untuk pensiun daripada bermain untuk klub selain AS Roma yang dicintainya, tempat ia menghabiskan seluruh karir bermainnya.

Dia belum merasa siap untuk gantung sepatu, namun semakin terdesak oleh pelatih Luciano Spalletti dan kemudian tidak ditawari kontrak baru saat kontraknya habis.

Salah satu prestasi terbesar dalam karier Totti adalah menjuarai Piala Dunia 2006 bersama Italia.

“Memenangkan Piala Dunia adalah sesuatu yang Anda bawa sepanjang sisa hidup Anda. Saya pikir tim Italia tahun 2006 pasti setidaknya berada di empat besar di Qatar 2022.”

Bintang Italia itu juga berbicara tentang perbandingan abadi antara Lionel Messi dan Diego Armando Maradona.

“Maradona adalah sepakbola bagi saya. Messi adalah pemain terbaik di dunia saat ini, tapi dia masih di bawah Diego.”

Rizky Ridho, Timnas Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia

Selebrasi Ala Cristiano Ronaldo dari Rizky Ridho, Disambut 'Siuuu' dari Suporter

Rizky Ridho menjebol gawang Filipina yang dikawal Kevin Mendoza di menit 56, memanfaatkan umpan dari tendangan bebas Nathan Tjoe A On.

img_title
VIVA.co.id
12 Juni 2024