Preview Perebutan Tiket Euro 2012

Logo Euro 2012
Sumber :
  • UEFA

VIVAnews – Perebutan tiket menuju Euro 2012 akan memasuki tahap akhir. Pekan ini dan pertengahan pekan, setiap negara akan memainkan pertandingan sisa. Sejauh ini selain dua tuan rumah Ukraina dan Polandia, baru empat negara yakni Italia, Spanyol, Jerman, dan Belanda yang sudah mengamankan tiket. 

Aksi ‘Nutmeg’ Kiper Muda Timnas Prancis

Juara grup dari masing-masing grup ditambah satu runner up terbaik berhak untuk tiket kompetisi empat tahunan ini. Empat tiket sisa akan diperebutkan 8 negara lewat jalur play off. Tim mana sajakah yang berpeluang lolos? Berikut ulasannya.

Grup A

Menanti Calon Bintang Masa Depan di Piala Eropa U-21

Di grup ini, Jerman sudah memastikan satu tiket. Langkah Der Panzer di grup ini tak terbendung dengan meraih 8 kemenangan dari 8 pertandingan. Dua negara yang berpeluang menjadi runner-up adalah Turki (14 poin) dan Belgia (12 poin). Menariknya, kedua negara ini harus bertemu Jerman dalam pertandingan sisa.

Grup B

UEFA Cemas Tren Drone Bakal Mengancam Sepakbola Eropa

Grup ini bisa dikatakan sebagai salah satu grup terketat. Pasalnya hingga 8 pertandingan, belum ada satu negara pun yang memastikan lolos. Rusia yang mengoleksi 17 poin masih belum aman, sebab di bawahnya masih ada Republik Irlandia (15), Armenia (14), dan Slowakia (14) yang juga berpeluang lolos.

Grup C

Italia sudah memastikan langkah mereka di grup ini. Empat negara lainnya yakni Serbia, Estonia, Slovenia, dan Irlandia Utara masih bisa memperebutkan runner-up dengan perbedaan poin yang tak terlalu jauh.

Grup D

Di grup ini, Prancis yang mengoleksi 17 poin bersaing ketat dengan Bosnia-Herzegovina (16 poin). Pertandingan kedua tim di Paris, Selasa 11 Oktober 2011 bisa menjadi penentu tim mana yang lolos ke Euro 2012. Di bawah kedua negara ini masih ada Rumania yang berpeluang lolos sebagai runner-up.

Grup E

Belanda sudah mengamankan tiket di grup ini. Satu tempat lagi untuk runner-up masih diperebutkan oleh Swedia dan Hungaria yang masing-masing mengoleksi 18 poin. Swedia lebig berpeluang keluar sebagai runner-up, karena Hungaria tinggal menyisakan satu pertandingan.

Grup F

Grup ini praktis dikuasai oleh Kroasia (19 poin) dan Yunani (18 poin), meski keduanya belum memastikan lolos.  Pertandingan kedua negara ini di Stadion Stadio Georgios Karaiskáki, Yunani, Jumat 7 Oktober 2011 akan menjadi penentu tim mana yang melenggang langsung ke Polandia-Ukraina.

Grup G

Inggris tinggal membutuhkan satu poin untuk memastikan tempat di Euro 2012. Satu tempat runner-up akan diperebutkan oleh  Montenegro (11) dan Swiss (8). Pertandingan Swiss-Montenegro pada Selasa, 11 Oktober 2011 bisa menjadi pertandingan perebutan runner-up.

Grup H

Persaingan ketat terjadi di grup ini. Tiga negara yakni Portugal, Denmark, dan Norwegia sama-sama mengoleksi 13 poin. Namun peluang Norwegia lebih berat sebab mereka tinggal menyisakan satu pertandingan. Pertandingan Denmark-Portugal pada Selasa, 11 Oktober 2011 menjadi pertandingan penentuan.

Grup I

Spanyol sudah memastikan satu tempat di Euro 2012. Perebutan tiket runner-up akan melibatkan Republik Ceko (10 poin) dan Skotlandia (8 poin). Kedua negara ini masih harus menghadapi Spanyol dalam pertandingan sisa.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya