Misi PSG Bajak Simeone dari Atletico

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone
Sumber :
  • REUTERS/Juan Medina
VIVAbola - Paris Saint Germain dikabarkan tengah memantau perkembangan Diego Simeone bersama Atletico Madrid. PSG berniat untuk menjadikan Simeone pelatih dalam proyek mereka di musim depan.
Ibra Ogah Berhubungan Intim Jelang Tanding

Laporan Le 10 Sport menyebutkan, Presiden PSG, Nasser Al Khelaifi, menempatkan Simeone sebagai kandidat utama suksesor Laurent Blanc. Masa depan Blanc di PSG memang menjadi tanda tanya sejak bursa transfer musim panas 2014 lalu.
Leicester Digasak PSG dan Barca, Sang Kapten Malah Senang

Sang pelatih diisukan akan berhenti menangani Les Parisien musim depan karena alasan pribadi. Hingga sekarang, Blanc belum memberikan pernyataan terkait isu tersebut.
Jese Bakal Jadi Lulusan Akademi Madrid Termahal

Situasi ini tentu membuat manajemen PSG was-was. Sebagai langkah antisipasi, mereka pun mendekati sejumlah pelatih, termasuk Simeone.

Belakangan diketahui, PSG ternyata belum menjalin kontak resmi dengan Simeone. Mereka tampaknya masih cukup sabar menunggu keputusan resmi dari Blanc terkait masa depannya di PSG.

Popularitas Simeone memang tengah menanjak. Sejak berhasil mengantarkan Atletico juara La Liga dan tampil di final Liga Champions pada musim lalu, pria asal Argentina ini didekati oleh beberapa klub besar. Contohnya adalah Chelsea, Manchester United, hingga Barcelona.

Baca berita menarik lainnya dengan mengklik tautan ini.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya