Rekor Ini Menanti Messi Bila Sukses Bobol 'Tembok' Juventus

Barca Permalukan Bayern 3-0
Sumber :
  • Reuters / Gustau Nacarino
VIVA.co.id
- Banyak rekor menanti Lionel Messi di final Liga Champions melawan Juventus. Salah satunya adalah predikat sebagai pemain pertama yang sukses membuat gol di laga pamungkas dalam tiga kesempatan.


Sejauh ini, Messi sudah dua kali mencatatkan namanya di papan skor pada laga pamungkas kompetisi paling bergengsi di daratan Eropa itu. Dia melakukannya pada 2009 dan 2011 lalu. Saat melawan Manchester United dan dalam dua pertandingan tersebut, La Pulga selalu sukses mengantarkan Barcelona meraih kemenangan.


Hanya ada tiga pemain, selain Messi yang sukses membukukan gol dalam dua kesempatan partai final. Mereka adalah Raul Gonzalez di 2000 dan 2002, lalu Samuel Eto'o pada 2006 dan 2009.
Magis 1999 Bikin MU Pede Bertandang ke Camp Nou


Solskjaer Ultimatum Barcelona, Belum Bisa Tidur Nyenyak
Serta Cristiano Ronaldo, saat bersama MU pada 2008, dan di Madrid musim lalu.

Bek MU Tak Merasa Bersalah Usai Bikin Messi Bercucuran Darah

Sementara itu, rekor gol di partai puncak kompetisi ini, sebelum berganti format menjadi Liga Champions masih dipegang Alfredo Di Stefano. Dia selalu mencetak gol dalam empat partai final di musim 1956, 1957, 1958, 1959, dan 1960.


Jika mencetak gol melawan Juventus nanti, Messi pun hampir dipastikan keluar sebagai
top scorer
turnamen. Untuk sekarang, dia sudah berada di daftar teratas pencetak gol bersama Ronaldo dengan 10 lesakan. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya