Dudek Buka Aib Bintang Real Madrid dan Barcelona

Selebrasi Lionel Messi usai membobol gawang Athletic Bilbao.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
- Mantan kiper Real Madrid asal Polandia Jerzy Dudek meluncurkan otobiografi. Dalam otobiografi yang berjudul
NieREALna Kariera (Unreal Career)
, Dudek membeberkan berbagai peristiwa kontroversial.


Selain membeberkan momen ketika pelatih Madrid, Jose Mourinho marah-marah kepada para pemain, Dudek juga membuka aib mantan rekan-rekan setimnya di Madrid dan juga aib bintang Barcelona, Lionel Messi.

Magis 1999 Bikin MU Pede Bertandang ke Camp Nou

Dudek tanpa sungkan mengatakan, dua legenda Madrid, Raul Gonzalez dan Ronaldo Luiz de Nazario merupakan pemain juara yang egois. Mereka kerap mementingkan kepentingan diri sendiri daripada tim.
Solskjaer Ultimatum Barcelona, Belum Bisa Tidur Nyenyak


Bek MU Tak Merasa Bersalah Usai Bikin Messi Bercucuran Darah
"Mereka (Raul dan Ronaldo) pribadi yang egosentris, sangat kompetitif dan terlahir sebagai juara," tulis Dudek di otobiografinya seperti dikutip dari Marca, Rabu, 3 Juni 2015.

"Mereka lebih baik menang 2-1 dengan memborong dua gol kemenangan, daripada menang 5-0, tapi semua gol itu dicetak rekan-rekan setimnya," lanjut Dudek.


Dudek juga mengungkapkan cibiran Iker Casillas kepada  Fernando Torres saat dibeli Chelsea dengan harga mahal di musim 2011. "Dia (Torres) pesepakbola Spanyol yang dinilai terlalu berlebihan," tulis Dudek menirukan perkataan Casillas.


Tak hanya itu, Dudek juga mengkritik bintang Barcelona Lionel Messi yang dianggap bersikap penuh kepalsuan. "Messi sosok penuh kepura-puraan dan provokatif. Dan Pep Guardiola (mantan pelatih Barca) terlahir untuk memprovokasi."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya