Uruguay Waspadai 'Si Pemabuk' Andalan Chile

Gelandang Chile, Arturo Vidal
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Perez
VIVA.co.id
Patung 'Buruk Rupa' Suarez Jadi Olok-olok
- Juara bertahan Uruguay akan menghadapi lawan berat di perempatfinal Copa America 2015, Kamis besok, 25 Juni 2015. Uruguay akan melawan tuan rumah yang tampil apik di babak penyisihan, Chile.

'Vidal Bukan Orang Berbahaya'

Chile melaju ke babak delapan besar dengan menjadi juara grup A. Selain itu, Chile juga sejauh ini menjadi tim yang paling banyak membobol gawang lawan dengan torehan 10 gol dari tiga laga penyisihan.
Imbang Lawan Benfica, Bayern Tetap Lolos ke Semifinal


Pelatih Uruguay Oscar Tabarez mengakui kualitas calon lawan yang akan dihadapi. Itulah alasannya anak-anak asuhannya melakukan persiapan matang untuk pertandingan ini layaknya akan menghadapi laga final.


"Ini menjadi laga spesial bagi kami. Para pemain saya mengatakan, ini layaknya laga final," kata Tabarez seperti dilansir
Soccerway
, Rabu 24 Juni 2015.


Dari sekian banyak bintang yang menghuni skuad Chile, Tabarez mengakui paling mewaspadai gelandang enerjik Arturo Vidal. Pemain Juventus ini merupakan pencetak gol terbanyak sementara Copa America 2015 dengan 3 gol.


Tabarez menilai, Vidal yang menjadi sorotan pekan lalu karena sempat 'menginap' di kantor polisi setelah kedapatan mabuk, memiliki kelebihan yang dianggap bisa bisa merepotkan skuadnya di laga nanti.


"Vidal salah satu pemain terbaik yang saya lihat dalam hal duel udara," kata Tabarez. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya