Hasil Lengkap Kualifikasi Liga Europa Dini Hari Tadi

Trofi Liga Europa
Sumber :
  • bbc.co.ik
VIVA.co.id
Van Dijk Klaim Southampton Pantas Menang atas Inter Milan
- Pertandingan leg pertama putaran ketiga babak kualifikasi Liga Europa, digelar pada 31 Juli 2015 dinihari WIB. Sebanyak 28 pertandingan menghasilkan banyak kejutan. Beberapa tim unggulan justru harus menelan kekalahan. Ada pula satu pertandingan yang harus ditunda, akibat terjadi kericuhan antar suporter.

Kalah, Caretaker Inter Milan Masih Berharap pada 2 Laga Sisa

Dimulai dari raksasa Jerman, Borussia Dortmund, yang berhasil memetik kemenangan atas wakil Austria, Wolfsberger dengan skor tipis 0-1.
Dikalahkan Fenerbahce, Mourinho Kecewa dengan Permainan MU


Di laga lainnya, dua wakil Inggris, Southampton dan West Ham United meraih hasil berbeda. Secara perkasa, Southampton berhasil menang telak atas wakil Belanda, Vitesse 3-0. Sedangkan West Ham tertahan di Upton Park oleh wakil Rumania, Astra Giurgiu, 2-2.

Yang mengejutkan adalah kekalahan yang diterima wakil Italia, Sampdoria, dari tim asal Serbia, FK Vojvodina. Menjamu lawannya di Stadion Luigi Ferraris, Sampdoria justru dibekap 0-4 oleh Vojvodina.

Hasil positif diterima oleh wakil Spanyol, Athletic Bilbao, yang mampu mengalahkan tim dari Azerbaijan, Inter Baku. Menjamu lawannya di San Mames, Bilbao menang dengan skor 2-0.

Satu laga yang terpaksa ditunda adalah pertandingan antara wakil Albania, FK Kukesi, kontra wakil Polandia, Legia Warsaw. Pertandingan harus dihentikan lantaran kerusuhan antar suporter.

Akibat kerusuhan tersebut, salah satu pemain Legia Warsaw, Ondrej Duda, harus ditandu keluar lapangan karena terkena lemparan batu. Pertandingan yang digelar di Stadion Zeqir Ymeri akhirnya dihentikan wasit karena kondisi semakin tak terkontrol.

Leg kedua putaran ketiga kualifikasi Liga Europa, akan digelar pada tanggal 6 Agustus 2015 mendatang.

Berikut hasil lengkap kualifikasi Liga Europa, 31 Juli 2015 dini hari WIB:

FC Kairat 2-1 Aberdeen

Elfsborg 2-1 Odds BK

Sturm Graz 2-3 Rubin Kazan

Slovan Liberec 2-1 Kiryat Shmona

AIK 1-3 Atromitos

SC Altach 2-1 Vitoria Guimaraes

PAOK 1-0 Spartak Trnava

Apollon Limassol 1-1 Qabala FC

Kuban Krasnodar 2-0 Slovan Bratislava

FC Zurich 0-1 Dinamo Minsk

FC Thun 0-0 FC Vaduz

FK Kukesi 0-0 Legia Warsaw (ditunda)

FK Rabotnicki 1-0 Trabzonspor

Brondby 0-0 AC Omonia

Debrecen 2-3 Rosenborg

MSK Zilina 2-0 Vorskla Poltava

AZ Alkmaar 2-0 Istanbul Basaksehir

Charleroi 0-2 FC Zorya Luhansk

Standard Liege 2-1 FK Zeljeznicar

West Ham United 2-2 Astra Giurgiu

Athletic Bilbao 2-0 Inter Baku

Sampdoria 0-4 FK Vojvodina

Tirgu Mures 0-3 Saint Etienne

Bordeaux 3-0 AEK Larnaca

Hajduk Split 2-0 Stormsgodset

Belenenses 2-1 IFK Goteborg

Southampton 3-0 Vitesse

Wolfsberger AC 0-1 Borussia Dortmund
Pemain Inter Milan saat tampil di Liga Europa

Icardi: Dunia Inter Milan Seperti Runtuh

Kapten Inter Milan itu menyoroti buruknya mental tim.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016