Kualifikasi Piala Eropa 2016

Lawan Jerman, Reus Sebut Irlandia Lebih Tertekan

Jerman vs Australia
Sumber :
  • REUTERS/Ralph Orlowski
VIVA.co.id
Draxler Terancam Tak Ikut ke Piala Eropa 2016
-  Jerman tinggal selangkah lagi untuk memastikan diri lolos ke Piala Eropa 2015. Der Panzer tinggal butuh hasil imbang saat menghadapi Republik Irlandia di Aviva Stadium, Dublin, Kamis 8 Oktober 2015 (Jumat dini hari WIB).

Timnas Prancis Tanpa Benzema di Piala Eropa 2016
Jerman saat ini kokoh di puncak klasemen Grup D dengan 19 poin dari 8 laga. Sementara itu, Irlandia yang mengumpulkan 15 poin ada di peringkat 3.

Cedera, Kiper Timnas Italia Batal Ikut ke Piala Eropa 2016
Banyak yang beranggapan, Jerman berada dalam tekanan di laga penentuan ini. Tapi, winger mereka, Marco Reus malah berpendapat sebaliknya.

"Irlandia berada dalam tekanan. Mereka berada di urutan 3 klasemen. Mereka harus mengalahkan kami, jika mereka masih ingin punya kesempatan lolos langsung ke Piala Eropa," kata Reus seperti dilansir situs resmi Federasi Sepakbola Jerman (DFB).

"Ini bisa menguntungkan kami, karena kami mendapatkan lebih banyak ruang untuk menyerang. Tapi, tak menutup kemungkinan Irlandia bakal tampil lebih bertahan," lanjut pemain Borussia Dortmund ini.

Salah satu alasan Jerman harus optimis adalah, mereka sukses menggulung Irlandia 6-1 dalam kunjungan terakhir ke Aviva Stadium, di Kualfikiasi Piala Dunia 2014. Reus turut menyumbangkan dua gol dalam laga yang berlangsung pada 12 Oktober 2012.

"Saya ingin bahwa pertandingan itu tak semudah hasil yang terlihat. Di awal laga, Irlandia sulit ditaklukkan, sampai skor 1-0 dan 2-0. Segala hal akhirnya berlangsung dengan lebih baik," ucap Reus.

"Kami tampil bagus sesuai rencana. Dan tentu saja hal yang bagus bagi saya mencetak dua gol. Kalau tidak salah, itu kali pertama saya mencetak dua gol di tim nasional," lanjut mantan pemain Borussia Moenchengladbach ini.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya