Bhayangkara FC Perkenalkan Pemain dan Jersey Baru

Pemain Bhayangkara FC untuk Liga 1 2018
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nurhendra Saputra

VIVA – Juara bertahan Liga 1, Bhayangkara FC (BFC) resmi memperkenalkan tim untuk mengarungi musim 2018. Kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia kabarnya akan bergulir mulai 10 Maret mendatang.

Liga 1 Berakhir, Ini Daftar Tim yang Degradasi-Promosi dan Lolos ke Championship Series

Untuk mengikuti kompetisi musim depan, BFC berkekuatan 27 pemain. Dari jumlah tersebut beberapa di antaranya merupakan pemain baru.

Pemain baru BFC adalah Herman Epandi Dzumafo, Marinus Wanewar, Vladimir Vujovic, Vendry Mofu, dan David da Silva. Untuk pelatih, The Guardian tetap mempercayai Simon McMenemy.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Simon akan mendapatkan asisten baru Firman Utina yang musim lalu masih menjadi pemain BFC.

"Musim lalu prestasi BFC sangat bagus. Di awal musim tim ini tidak bagus, kemudian mulai terlihat di tengah musim. Lantas saat akhir musim kami jadi juara," kata Chief Executive Officer (CEO) Bhayangkara FC, Irjen Pol Royke Lumowa, saat peluncuran tim di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat 23 Februari 2018.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

"Selain meraih gelar juara, Paulo Sergio meraih gelar sebagai pemain terbaik. Tentu saja musim depan target kami lebih tinggi. Kami ingin bermain di level AFC," tutur Royke.

Tidak hanya memperkenalkan tim, BFC juga meluncurkan jersey baru. Untuk musim 2018, mereka bekerja sama dengan apparel asal Inggris, Umbro.  

"Kami meluncurkan tiga warna jersey, kuning emas (home), merah (tandang), dan hijau (jersey ketiga). Warna emas kami pilih karena menandakan pencapaian kami musim lalu," ujar Royke.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya