Bhayangkara FC Susah Payah Taklukkan Perseru

Ilustrasi Selebrasi para pemain Bhayangkara FC.
Sumber :
  • Instagram/Bhayangara FC

VIVA – Bhayangkara FC sukses menaklukkan Perseru Serui 1-0 dalam laga sengit lanjutan Liga 1 di Stadion PTIK, Rabu malam 12 September 2018.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Gol tunggal kemenangan Bhayangkara FC dibukukan Herman Dzumafo Epandi di menit ke-54 usai memaksimalkan umpan Alsa Putra Masat Sanda.

Dengan kemenangan ini, Bhayangkara FC berhasil naik ke puncak klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 35 poin dari 21 pertandingan.

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

Meski hanya menyamai koleksi poin dua tim di posisi teratas klasemen Liga 1 (Persib dan Bali United), Bhayangkara FC unggul head to head dari dua tim itu.

Sementara itu, kekalahan ini membuat Perseru Serui gagal keluar dari zona degradasi. Perseru masih tercecer di posisi 16 dengan 23 poin dari 21 laga.

Spanduk Sindiran Suporter Bali United untuk Bhayangkara FC: Degradasi Karma 2017

Susunan Pemain:
Bhayangkara FC:
Wahyu Tri Nugroho, Vladimir Vujovic, Nurhidayat, I Putu Gede Juni Antara, Lee Yu-Jun, Adam Alis Setyano, Sani Rizki Fauzi, Marinus Mariyanto Wanewar (Elio Martins 67'), Alsa Putra Masat Sanda, Wahyu Subo Seto, Herman Dzumafo Epandi
Perseru Serui: Samuel Charlheins Reimas, Tony Rooy Ayomi, Kelvin Wopi, Yamashita Kunihiro, Donny Harodl Monim, Osmar Dos Santos Filho (Rumbino 62'), Ronaldo Mesido, Makarius Fredik Suruan, Alberto Antonio de Paula, Silvio Escobar Benitez (Arthur Bonai 43'), Yohanis Nabar

Bhayangkara FC vs Barito Putera

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Ada sejumlah pertandingan Liga 1 di antaranya Bhayangkara FC menghadapi Barito Putera hingga Dewa United berhadapan Madura United.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024