Sriwijaya FC Bakal Dijual

Pemain Sriwijaya FC saat berlaga di Liga 1 2018.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

VIVA – Sriwijaya FC berpotensi dijual ke pihak lain. Itu setelah adanya pernyataan dari pemilik saham mayoritas Sriwijaya, Muddai Madang, yang ingin melepas seluruh haknya.

Ditunjuk Jadi Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiantoro: Seperti Kembali ke Rumah

"Jika ada pihak yang serius mengurus Sriwijaya, saya sangat senang. Meski, nantinya saya harus melepas saham mayoritas," kata Muddai, yang juga berposisikan sebagai Direktur Utama PT Sriwijaya Optimis Mandiri.

Muddai melontarkan pernyataan ini usai banjirnya kritikan yang menghampirinya setelah Sriwijaya terdegradasi. Muncul gelombang protes dari berbagai kalangan, dan menuntut adanya perombakan manajemen.

Liga 1 Berakhir, Ini Daftar Tim yang Degradasi-Promosi dan Lolos ke Championship Series

Salah satu yang paling vokal menuntut adanya perubahan manajemen Sriwijaya adalah Wakil Ketua Tim Penyelamat Sriwijaya bentukan Gubernur Herman Deru, Hendri Zainuddin.

Eks manajer Sriwijaya tersebut meminta Muddai melepaskan pengelolaan PT SOM kepada Gubernur, untuk selanjutnya dibentuk susunan kepengurusan baru.

Bhayangkara FC Resmi Terdegradasi ke Liga 2

"Bagi saya, tidak masalah. Saya bersedia melepas semuanya jika ada yang berminat. Bagi yang berminat silakan berkomunikasi langsung dengan saya," ungkap Muddai.

Masalah di Sriwijaya sebenarnya lebih mengarah kepada persoalan finansial. Sempat terjadi keterlambatan pembayaran gaji kepada pemain.

Persoalan ini juga berujung pada eksodus besar-besaran pemain. Hingga akhirnya, berpengaruh pada performa tim yang buruk. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya