Kalah Lagi, Persib Dipermalukan Persebaya di Hadapan Bobotoh

Pemain Persebaya Surabaya, Amido Balde (kanan).
Sumber :
  • VIVA/Rahmad Noto (16-02-19)

VIVA – Persebaya Surabaya sukses mempermalukan Persib Bandung dalam laga lanjutan penyisihan Grup A Piala Presiden di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 7 Maret 2019. Persebaya mengunci kemenangan dengan skor 3-2.

FOBI Gelar Kejuaraan Dunia Bertajuk Piala Presiden, 10 Negara Tampil

Persib yang kalah di laga pertama dari Tira Persikabo, langsung tancap gas demi mendapat poin pertama dalam penyisihan grup A. Namun segala usaha dari Maung Bandung masih bisa diamankan pertahanan Persebaya.

Menit 13, sepakan dari Ghozali Siregar yang memanfaatkan umpan dari Ezechiel N'douassel masih menyamping. Giliran sundulan dari Ezechiel yang masih tipis dari gawang Persebaya.

Juara Baru Lahir di Piala Presiden Esports 2023

Sedangkan Persebaya masih memanfaatkan serangan balik guna menggempur pertahanan Persib. Tendangan Esteban Vizcarra di menit 27 dari luar kotak penalti masih dengan mudah ditangkap oleh kiper Persebaya.

Persib akhirnya memecah kebuntuan di menit 31 melalui gol dari Erwin Ramdani, skor kini 1-0. Memanfaatkan umpan dari Ezechiel, Erwin dari dalam kotak penalti dengan baik menceploskan bola ke dalam gawang Persebaya yang dikawal oleh Abdul Rohim.

Turnamen Esports Diharapkan Beri Kontribusi untuk Perkembangan SDM

Menit 37, Persebaya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-0 melalui gol dari Manuchehr Jalilov yang memanfaatkan bola liar hasil sepakan Misbakus Solikin. Peluang kembali untuk Persebaya, tendangan Damian Lizio pada menit 41 tapi masih bisa ditepis kiper M Natsir.

Persib kembali mengepung pertahanan Persebaya, di menit 44 peluang lewat tendangan bebas Supardi tapi gagal jadi gol. Laga di babak pertama pun akhirnya berakhir dengan skor imbang 1-1.

Persebaya berbalik unggul menjadi 2-1 pada menit 50 melalui sepakan first time Manuchehr Jalilov dari luar kotak penalti. Persib cukup kesulitan di awal-awal babak kedua ini, lini belakang pun cukup rapuh.

Sundulan Ezechiel di menit 62 yang memanfaatkan tendangan pojok dari Zalnando masih melambung di atas gawang Persebaya. Menit 68, sundulan dari Ezechiel masih gagal menjadi gol usai dihalau dengan sangat baik oleh Abdul Rohim.

Persebaya kembali membobol gawang Persib di menit 76, Irfan Jaya dengan mudah melesakkan bola dari dalam kotak penalti dan membuat skor menjadi 3-1. Frets Butuan membuat Persib memperkecil kedudukan menjadi 2-3 melalui golnya yang memanfaatkan umpan dari Beckham Putra di menit 85.

Supardi yang sudah ada di hadapan gawang Persebaya tanpa terkawal, sepakannya malah melipir ke sisi gawang Persebaya di menit 91. Hingga laga usai skor tetap 3-2 untuk kemenangan Persebaya dan ini menjadi kemenangan kedua bagi skuat Djadjang Nurdjaman, sedangkan bagi Persib ini jadi kekalahan kedua usai sebelumnya takluk dari Tira Persikabo di laga pembuka.

Susunan Pemain
Persib Bandung: Natsir, Ardi (Zalnando '52), Malisic, Saepulloh, Supardi, Kim, Hariono, Erwin R (Abdul Aziz '66), Vizcarra (Frets Butuan'58) , Ghozali Siregar (Beckham Putra '79),Ezechiel.

Persebaya Surabaya: Abdul Rohim, Syaifuddin, Hansamu, Andri Muliadi, Novan, Damian (Rendi Irwan '91), Misbakus, Fandi Eko (M Hidayat '52), Irfan Jaya (Oktafianus '78) , Balde, Jalilov.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya