Kalah dari MU, Pelatih Persela Beralasan 2 Pemain Utama Cedera

Persela vs Madura United di Piala Presiden 2019
Sumber :
  • Rahmad Noto

VIVA – Tersingkir di babak delapan besar Piala Presiden 2019 tidak membuat Persela Lamongan berkecil hati. Sebaliknya, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu tetap bangga melihat perjuangan pemain saat kalah dari Madura United (MU) 2-1 di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu 31 Maret 2019. 

FOBI Gelar Kejuaraan Dunia Bertajuk Piala Presiden, 10 Negara Tampil

Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso mengatakan jika para pemain sudah melakukan yang terbaik di lapangan. Bahkan sempat menekan pertahanan MU dan menciptakan beberapa kali peluang. 

“Kalah tentunya kecewa. Tapi saya mengapresiasi kinerja pemain di pertandingan ini. Mereka sudah maksimal dan tidak banyak membuat kesalahan selama pertandingan, " ujar Aji Santoso. 

Juara Baru Lahir di Piala Presiden Esports 2023

Selain itu, lanjut Aji, komposisi tim yang tampil juga bukan skuat terbaik. Sebab, ada dua pemain yang mendadak cedera. Yaitu, gelandang bertahan Lucky Wahyu dan kiper utama Dian Agus. 

"Sebetulnya komposisi yang saya turunkan komposisi darurat. Lucky Wahyu cedera dua hari menjelang pertandingan, Dian Agus yang mendadak sakit sebelum pertandingan,” ucapnya. 

Turnamen Esports Diharapkan Beri Kontribusi untuk Perkembangan SDM

Wajar jika Aji Santoso dan ribuan suporter Persela, La Mania tetap memberikan apresiasi kepada pemain usai pertandingan. Sebab, Persela sempat menekan habis pertahanan MU yang dihuni segudang pemain bintang. 

Tercatat, ada tiga sampai empat peluang matang yang dibuat Persela di babak kedua. Sayang belum berbuah gol. Selain tendangan bebas Jose Sardon yang membentur mistar, juga ada tendangan Jairo Rodriguez di menit akhir yang masih diselamtkan kiper MU, M Ridho meski sudaj terjatuh. 

Sementara MU, dibabak kedua dipaksa banyak bertahan dan mengandalkan serangan balik. Dua gol MU yang dicetak di babak pertama juga hanga berasal dari sundulan kepala hasil umpan crossing. 

"Tidak ada bola kombinasi dari Madura United yang bisa menembus pertahanan kami. Dol terjadi karena crossing dan pemain belakang kami tidak bisa mengantisipasi dengan baik datangnya bola, ” kata Aji Santoso. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya