Rasakan Jadwal Neraka, Pemain Inti Madura United Bertumbangan

Duel Madura United vs PSM Makassar.
Sumber :
  • www.instagram.com/maduraunited.fc

VIVA – Madura United mulai merasakan imbas dari jadwal neraka dalam sebulan ini. Tim berjuluk Laskar Sape Kerrap itu terpaksa tidak membawa sejumlah pemain pilar saat melawat ke Stadion Mandala, markas Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1, Selasa 16 Juli 2018.

Resmi, Jadwal Babak Championship Series Liga 1 2023/24

Dalam skuat MU yang terbang ke Jayapura, tidak ada nama penjaga gawang andalan Muhammad Ridho. Di laga sebelumnya melawan Tira Persikabo, mantan kiper Borneo FC itu hanya duduk di bangku cadangan karena kondisinya kurang fit.

Rencananya, Ridho akan dibawa ke Jayapura setelah di istirahatkan saat lawan Tira Persikabo. Namun, menjadi berantakan karena harus menjalani perawatan di Jakarta akibat terserang typus.

Widodo Cahyono Putro Ungkap Kunci Selamatkan Arema FC dari Degradasi

Selain Ridho, MU juga tidak membawa Greg Nwokolo. Pemain yang digantikan Engelberd Sani saat pertandingan melawan Tira Persikabo tersebut kondisinya juga mengalami masalah.

“Kita ada beberapa pemain yang mengalami sakit. Murni karena jadwal pertandingan yang sangat padat dan harus ditempuh dengan perjalanan yang sangat beragam. Selama sebulan ini pasca libur Idul Fitri, terdapat sebanyak 9 pertandingan yang harus dijalani dalam 30 hari,” keluh Manajer Madura United, Haruna Soemitro.

Banyak Berkutat di Zona Degradasi, Arema FC Bersyukur Lolos dari Lubang Jarum

Memang, usai libur Idul Fitri, Madura United sudah dihadapkan dengan pertandingan melawan  Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo dalam partai tunda babak delapan besar Piala Indonesia.

“Padatnya jadwal yang dihadapi Madura United dalam sebulan ini karena penundaan jadwal babak delapan besar Piala Presiden diselingkan dengan jadwal padatnya Liga 1. Di samping itu, pelaksanaan semifinalnya juga sangat berdekatan, sehingga Madura United harus menjalani sejumlah pertandingan tunda yang sangat padat,” ulas Haruna.

Sebelum Greg dan Ridho, MU juga sudah kehilangan Andik Vermansah. Dia mengalami cedera saat melawan Persebaya di leg kedua babak delapan besar Piala Indonesia. Hingga dua pekan lebih, dia belum tampak dalam latihan. (ren)

Pemain muda Borneo FC, Muhammad Alfarezzi Buffon

Buffon Berlatih Keras Jelang Semifinal Lawan MU

Pemain muda Muhammad Alfarezzy Buffon menjelaskan dirinya berlatih keras jelang semifinal Championship Series Liga 1 Indonesia bersama Borneo FC Samarinda.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024