Iri Atmosfer GBK, Pelatih Persib Minta Bobotoh Penuhi Jalak Harupat

Bobotoh Persib di Stadion Si Jalak Harupat
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

VIVA – Pelatih Persib, Robert Alberts, berharap Bobotoh memenuhi Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, untuk mendukung tim kesayangannya bertanding melawan Kalteng Putra, Selasa 16 Juli 2019.

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Pelatih berkebangsaan Belanda ini ingin atmosfer stadion seperti ketika Skuat Maung Bandung bertandang ke markas Pesebaya Surabaya (5 Juli 2019) dan Persija Jakarta (10 Juli 2019).

Di mana dalam laga tersebut, stadion kedua tim yakni Gelora Bung Tomo Surabaya dan Gelora Bung Karno Jakarta terisi penuh. Bahkan, sebagian suporter tidak bisa masuk dan memilih nonton bareng di luar stadion.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Bagi Robert kehadiran Bobotoh di Stadion bisa melecut motivasi Supardi Nasir cs di lapangan. Apalagi, dalam laga nanti Maung Bandung mengincar kemenangan.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

"Kedua tempat itu (GBT Surabaya dan GBK Jakarta ) punya atmosfer yang bagus dan para pemain ingin bermain di depan stadion yang full," ujar Robert.

Dari empat pertandingan kandang terakhir Persib, Stadion Jalak Harupat memang belum pernah terisi penuh. Diduga penyebabnya karena laga digelar pada hari kerja dan masalah tiket online yang masih menuai pro dan kontra.

"Sayangnya Jalak Harupat belum sepenuh itu karena beberapa alasan. Besok juga kita belum tahu jam kick off, itu bisa saja berpengaruh karena stadion bisa saja tidak penuh karena jika berubah dari jam 18.00 WIB jadi jam 15.00 WIB," tuturnya.

Informasi terakhir dari hasil Match Coordination Meeting (MCM), kick off kedua tim sesuai jadwal yakni pukul 18.30 WIB.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya