Belum Gabung Timnas U-23, Gelandang Persib Ikut Pendidikan Polisi

Pemain Persib Bandung, Gian Zola.
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Timnas Indonesia U-23 menjalani hari kedua pemusatan latihan di Lapangan C Kompleks Gelora Bung Karno pada Kamis 3 Oktober 2019 pagi WIB. Ini adalah bagian dari persiapan menuju SEA Games 2019 Filipina.

Memasuki hari kedua, dari 24 pemain yang dipanggil belum tampak sosok Gian Zola. Gelandang asal Persib Bandung itu, rupanya masih menjalani pendidikan di Sekolah Kepolisian Negara (SPN), Cisarua, Kabupaten Bandung Barat.

(Baca juga: Timnas Indonesia U-23 Bangun Benteng Tangguh di Lini Pertahanan)

Pelatih Timnas U-23, Indra Sjafri mengatakan, Zola belum mengantongi izin dari Kepolisian untuk mengikuti pemusatan latihan. Karena itu, pemain Persela Lamongan, Muhammad Hambali Tholib dipanggil untuk menggantikan.

"Iya, Gian Zola masih belum ada izin dari Kepolisian, karena dia lagi pendidikan. Kami ganti dari nama yang 40 menjadi Hambali," kata Indra.

Indra memang sudag menyetorkan 40 nama untuk SEA Games 2019. Namun, cuma 24 pemain yang dipanggil pada pemusatan latihan kali ini, karena akan ada turnamen mini di China pada 9-13 Oktober 2019.

Turnamen tersebut diikuti tiga tim kuat dari Asia, yakni tuan rumah China, Arab Saudi, dan Yordania. Indra tentu tak ingin ambil risiko dengan tetap menunggu Zola saat waktu semakin mepet.

Selain Zola yang belum dapat bergabung dalam pemusatan latihan Timnas U-23 hari ini, ada Muhammad Rafli yang juga belum hadir. Dia baru bisa bergabung besok, lantaran baru membela Arema FC pada lanjutan Liga 1 2019.

Dihajar Persib Bandung, Persebaya Surabaya Siap Bangkit Demi Hindari Degradasi

"Satu lagi ada Rafli. Dia semalam masih bermain untuk Arema. Dia dari Malang ke Jakarta hari ini, pesawatnya baru jam 10.00 WIB. Mungkin, besok sudah bisa bergabung," jelas Indra. (asp)

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Dalam foto tersebut terlihat Shin Tae-yong muda sedang berduel dengan legenda Persib Bandung, Robby Darwis dalam perempatfinal, Piala Champions Asia 1995.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024