Jadwal Lengkap Semifinal Piala Menpora, PSS Main di Sleman

Pertandingan Bali United melawan PSS Sleman
Sumber :
  • ligaindonesiabaru.com

VIVA – Turnamen pramusim Piala Menpora 2021 sudah memasuki babak semifinal. Empat tim tersisa akan memainkan pertandingan dengan format dua leg.

Leg pertama berlangsung pada 15-16 April 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Sedangkan leg 2 berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada 18-19 April 2021.

Kondisi ini menguntungkan PSS Sleman. Sebab, mereka bertemu Persib Bandung di leg 1 semifinal di kandang sendiri, Stadion Maguwoharjo. Kondisi yang tak dialami tim lainnya.

Terkait hal ini, Ketua Organizing Committee (OC) Akhmad Hadian Lukita angkat bicara. Menurutnya, venue semifinal sudah dilakukan sejak jauh hari dan tak akan mengalami perubahan.

“Akan tetap dilaksanakan di dua stadion tersebut. Tidak mengalami perubahan. Memang ada pertanyaan ke kami apakah tetap di Maguwoharjo karena PSS Sleman lolos ke semifinal. Sekali lagi, venue sudah ditetapkan sejak awal," kata Hadian Lukita dilansir situs resmi Liga Indonesia.

Lebih lanjut, Hadian Lukita menginformasikan bahwa saat ini pihaknya juga langsung melakukan persiapan serius untuk babak semifinal. Mulai pengecekan ulang fasilitas stadion, koordinasi dengan LOC, koordinasi dengan pihak keamanan, hingga persiapan rencana penerapan protokol kesehatan. Baik sebelum, selama, dan sesudah pertandingan.

“Begitu pertandingan babak perempatfinal selesai semalam, kami langsung melakukan evaluasi sekaligus perencanaan matang untuk babak semifinal. Standar penyelenggaraan turnamen yang ada akan kami pertahankan, syukur jika bisa ditingkatkan,” ucapnya.

Berikut jadwal semifinal Piala Menpora 2021:

Persib Bandung Tetap Waspadai Borneo FC yang Pincang

Leg 1
Kamis 15 April 2021

20.30 WIB – PSM Makassar vs  Persija Jakarta - Stadion Maguwoharjo, Sleman

Jumat 16 April 2021
20.30 WIB - Persib Bandung vs PSM Makassar - Stadion Maguwoharjo, Sleman

Prediksi Pertandingan Liga 1: Persib Bandung vs Borneo FC

Leg 2
Minggu 18 April 2021

20.30 WIB - Persija Jakarta vs PSM Makassar - Stadion Manahan, Solo

Senin 19 April 2021
20.30 WIB - PSS Sleman vs Persib Bandung - Stadion Manahan, Solo

Persib Bandung Bertekad Sapu Bersih 2 Laga Sisa
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Dalam foto tersebut terlihat Shin Tae-yong muda sedang berduel dengan legenda Persib Bandung, Robby Darwis dalam perempatfinal, Piala Champions Asia 1995.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024