Persib Bandung Gagal Taklukkan 10 Pemain Bali United

Selebrasi Beckham Putra usai bobol gawang Bali United
Sumber :
  • Instagram: BRI Liga 1

VIVA – Persib Bandung gagal memetik poin penuh kala berhadapan dengan Bali United dalam lanjutan Liga 1. Berlaga di Indomilk Arena, skuad asuhan Robert Rene Alberts gagal menaklukkan 10 pemain Bali dengan skor akhir 2-2, Sabtu 18 September 2021.

Persib Bandung Jaga Kebugaran Jelang Tantang Bali United di Championship Series

Bali memulai babak pertama dengan ciamik. Mereka memberikan tekanan yang merepotkan lini pertahanan Persib.

Laga baru berjalan 8 menit, Bali membuka keunggulan lewat gol Ilija Spasojevic.

STY Muda Pernah Bobol Gawang Persib, Ini Potretnya saat Duel dengan Robby Darwis

Persib Bandung mencoba membalas, serangan demi serangan dilancarkan. Namun Maung Bandung masih saja kesulitan mencetak gol.

Petaka bagi Bali, menit 31 wasit mengeluarkan kartu merah untuk Leonard Tupamahu.

Hasil Liga 1: Bali United Lolos ke Championship Series Usai Tekuk Persebaya Surabaya

Unggul jumlah pemain, membuat Persib terus menggempur. Gol penyeimbang tercipta menit 37, dicetak oleh Beckham Putra usai memanfaatkan umpan dari Febri Haryadi.

Bali berupaya menahan gempuran demi gempuran dari Persib. Hingga turun minum skor 1-1 bertahan untuk kedua tim.

Babak kedua, Persib menambah daya gedor. Mereka berhasil unggul menit 47, Beckham mencetak gol kedua di laga ini.

Meski hanya dengan 10 pemain, Bali membuat kejutan. Mereka sukses menyamakan kedudukan menit 56 lewat gol Yabes Roni.

Laga semakin sengit, kedua tim berupaya saling menambah gol. Namun hingga laga memasuki menit 90, skor masih sama. Bahkan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga, skor imbang 2-2 bertahan untuk kedua tim.

Susunan Pemain:

Bali United: (GK) Wawan Hendrawan, Leonard Tupamahu, Michael Orah, Willian Pacheco, I Made Andhika Wijaya, Brwa Nouri, Hariono ( Eber Bessa 54'), Rizky Pellu (Haudi Abdillah 32'), Ilija Spasojevic (Muhammad Rahmat 45'), Melvin Platje, Yabes Roni.

Persib Bandung: (GK) Muhammad Natshir, Victor Igbonefo, Ahmad Jufriyanto ( Nick Kuipers 63'), Supardi Nasir, Ardi Idrus, Marc Klok, Febri Haryadi, Mohammed Rashid, Beckham Putra (Frets Butuan 57'), Ezra Walian (Geoffrey Castillion 45'), Wander Luiz.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya