Siap-siap Indonesia, 10 Tim Pastikan Tiket ke Piala Dunia U-20 2023

Duel Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam di Piala AFF U-19
Sumber :
  • PSSI

VIVA Bola – Timnas Indonesia U-19 sudah mulai bisa memetakan kekuatan jelang Piala Dunia U-20 2023. Sebanyak 10 tim sudah memastikan tiket ke Piala Dunia U-20.

Total, ada 24 tim peserta Piala Dunia U-20. Dengan 10 tiket tersegel, berarti tinggal 14 tiket tersisa.

Sebagai tuan rumah, Indonesia lolos langsung tanpa melalui kualifikasi. Garuda Muda terus mematangkan persiapan. Di antaranya dengan mengikuti turnamen Toulon di Prancis dan kini sedang tampil di Piala AFF U-19 yang juga berlangsung di Indonesia.

Lima tim Eropa dipastikan lolos. Mereka adalah Inggris, Prancis, Israel, Italia dan Slovakia.

Timnas Inggris lolos ke Piala Dunia U-20 di Indonesia

Photo :
  • instagram.com/england

Inggris datang dengan status juara Piala Eropa U-19 2022. Sedangkan Israel bakal merasakan debut di Piala Dunia U-20. Ini juga turnamen FIFA pertama Israel sebagai anggota UEFA. Sebelumnya, mereka tampil di Piala Dunia 1970 sebagai wakil Asia.

Dari benua Amerika, ada empat perwakilan CONCACAF. Mereka adalah Republik Dominika, Honduras, Guatemala dan Amerika Serikat.

Sama seperti Israel, Dominika bakal merasakan debut di Piala Dunia U-20. Ini merupakan turnamen FIFA pertama yang diikuti Dominika.

Sikap PSSI soal Aksi Memalukan Fans Timnas Indonesia Usai Dikalahkan Guinea


Berikut daftar tim yang sudah lolos ke Piala Dunia U-20 di Indonesia:

1. Indonesia
2. Inggris
3. Prancis
4. Israel
5. Italia
6. Slovakia
7. Honduras
8. Amerika Serikat
9. Republik Dominika
10. Guatemala

Fanbase Swansea Kaget Popularitas Nathan Tjoe-A-On Melejit di Timnas Indonesia
Suporter sambut Timnas Indonesia U-23 di bandara

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Bandara Soetta, STY: Terimakasih Atas Dukungannya

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di bandara Soekarno-Hatta. Pelatih Shin Tae yong mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024