Soal Kelanjutan Liga 1, Menpora: Saya Belum dapat kabar

Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali.
Sumber :
  • VIVA/Zulfikar Husein

VIVA Bola – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, mengaku belum mendapatkan informasi terkait kelanjutan Liga 1 2022/23 dari Polri sebagai pihak yang menerbitkan izin keramaian.

"Biasanya kalau sudah ada informasi dari kepolisian, saya langsung dikasih tahu. Setelah itu baru mengadakan rapat koordinasi," kata Zainudin di Jakarta, Rabu 9 November 2022.

Seperti diketahui, kompetisi sepakbola nasional hingga saat ini masih terhenti sementara terhitung sejak 2 Oktober 2022. Ini sebagai akibat dari Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang.

Namun, gaung lampu hijau kelanjutan kompetisi sempat terdengar dari operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) setelah bertemu dengan pemilik klub Liga 1 Indonesia di Jakarta pada 4 November 2022.

Ternyata, Amali menyatakan sebaliknya. Politikus Golkar itu malah mengaku belum mendengar lampu hijau pemerintah untuk melanjutkan Liga 1.

"Dari mana lampu hijaunya? Ya, mudah-mudahanlah. Namun, kan, izin itu dari polisi. Entah itu lampu hijau, lampu merah, lampu kuning, itu ada di pihak kepolisian," ucap Zainudin.

Situasi tak menentu ini jelas membuat cemas berbagai pihak terkait yang terlibat di ekosistem sepakbola nasional. Pasalnya, belum adanya izin dari pemerintah membuat PSSI dan LIB jadi kesulitan menentukan waktu untuk melanjutkan Liga 1 dan turunannya.

LIB memiliki tiga opsi tanggal dimulainya lagi Liga 1, yakni 18 November, 25 November dan 2 Desember 2022. Diharapkan, kepastian mengenai izin melanjutkan kompetisi bisa didapat sebelum Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang digelar di Jakarta pada 15 November 2022.

Susunan Pemain Persib Bandung Vs Bali United, Siapa Tembus Final?

Yang pasti, kapan pun kompetisi dimulai kembali sesuai izin pemerintah, LIB menargetkannya selesai pada 16 April 2023 guna memberikan ruang untuk pelaksanaan Piala Dunia U-20 yang dimulai pada Mei 2023.

Borneo FC vs Madura United

Kunci Sukses Madura United Kalahkan Borneo FC

Madura United berhasil melangkah ke final Championship Series Liga 1. Tiket itu mereka dapatkan usai mengalahkan Borneo FC dengan skor 3-2 dalam leg kedua semifinal.

img_title
VIVA.co.id
20 Mei 2024