Nilmaizar Puji Penampilan Timnas U-23

Titus Bonai
Sumber :
  • VIVAnews/ Nurcholis Anhari Lubis

VIVAnews - Pelatih Semen Padang, Nilmaizar memuji penampilan timans U-23 yang berhasil menahan imbang timnya 1-1, Selasa, 4 Oktober 2011. Menurutnya, Garuda Muda masih punya waktu sebulan untuk mematangkan kekompakan tim.

"Kami berharap dan percaya, Rahmad Darmawan (pelatih timnas U-23) bisa memaksimalkan timnya," kata Nil kepada VIVAnews, Rabu, 3 Oktober 2011.

Bertanding di Stadion Haji Agus Salim, Padang, timnas U-23 sempat kebobolan lebih dulu lewat gol bunuh diri Hasyim Kipauw. Namun striker Garuda Muda, Titus Bonay menyamakan kedudukan memanfaatkan kesalahan bek SP.

Arema Rela 'Peras Otak' Demi Timnas Indonesia

Menurut Nil-sapaan akrab Nimaizar- timnas U-23 tampil solid dalam uji coba kemarin. Pelatih berusia 41 tahun itu juga menilai kalau Garuda Muda juga bermain dengan organisasi pertahanan dan menyerang yang baik.

"Apalagi mereka (bermain) bukan dalam komposisi terbaiknya,” tambah Nil.

Mengenai kekuarangan timnas U-23, Nilmaizar enggan buka suara. Dia mengaku tidak mengikuti perkembangan timnas proyeksi SEA Games 2011 tersebut. Nil memilih menyerahkan penilaian tersebut kepada sang pelatih Rahmad Darmawan. 

"Saya tidak bisa mengkritik, karena masalah apa pun yang ada di tim (U-23), Rahmad Darmawan lebih tahu karena dia ada di dalam tim,” pungkas Nil. (eh)

TC Timnas Hari Kedua, Boaz Jalan-jalan di Pinggir Lapangan

Laporan: Eri Naldi/Padang

Andik Vermansah saat berseragam Selangor FA

Andik Vermansyah Absen di Seleksi Timnas Tahap Kedua

Seleksi Timnas tahap kedua bakal digelar pekan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016