Babak I: Persib dan Mitra Kukar Belum Mampu Ciptakan Gol

Skuad Persib Bandung
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Agus Bebeng
VIVAbola - Babak pertama pertandingan lanjutan 8 besar Indonesia Super League (ISL) 2014, antara Persib Bandung dan Mitra Kukar berakhir imbang 0-0. Kedua tim sempat memiliki peluang yang membahayakan, namun kerap gagal dimanfaatkan menjadi gol.

Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu 26 Oktober 2014, kedua tim memainkan tempo yang cenderung lambat sejak awal. Mereka sedikit berhati-hati dan menciptakan permainan yang tak terlalu terbuka.
Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong

Pada menit 18, Mitra Kukar nyaris unggul atas tuan rumah. Diawali tendangan bebas Zulkifili Syukur, para bek Maung Bandung terkecoh. Bola pun tinggal disontek oleh Zulham Zamrun, namun masih belum tepat sasaran, sehingga tak mengubah kedudukan.
Bobotoh Diharap Tetap Dukung Persib di Pakansari

Selanjutnya, Persib mencoba lebih gencar melakukan serangan. Pada menit 37, gelandang sekaligus top scorer mereka, Makan Konate melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, bola masih melambung di atas mistar gawang Dian Agus Prasetyo.

Kedua tim bermain lebih terbuka. Pada menit 41, striker Persib mencoba peruntungan dengan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, lagi-lagi masih belum tepat sasaran. Gawang Mitra Kukar pun masih aman dari ancaman-ancaman pemain tim tuan rumah.

Menit 44, Erick Weeks melepaskan tembakan keras dan terarah dari luar kotak penalti. Namun, I Made Wirawan tampil gemilang dengan menepisnya. Dan, hingga wasit mengakhiri babak pertama, tak ada gol yang mampu diciptakan kedua tim. Skor sementara 0-0.

Susunan pemain
Persib: I Made Wirawan, Supardi, Vladimir Vujovic, Achmad Jufriyanto, Tony Sucipto, Taufiq, Firman Utina, Makan Konate, Atep, Tantan, Ferdinand Sinaga

Mitra Kukar: Dian Agus Prasetyo, Zulkifli Syukur, Dedy Gusmawan, Reinaldo Lobo, Abdul Gamal, Raphael Maitimo, Bima Sakti, Erick Weeks, Anindito Wahyu, Herman Dzumafo, Zulham Zamrun
Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016