Arema Boyong 23 Pemain Hadapi Trofeo Persija

Pemain Arema Cronus dalam sesi latihan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

VIVAbola – Hari ini Arema Cronus bertolak ke Jakarta untuk mencari gelar pertama pramusim di Trofeo Persija. Kompetisi satu hari yang berlangsung pada Minggu 11 Januari itu akan menjadi ajang pembuktian pertama bagi skuad baru Arema Cronus menjelang ISL musim ini, meskipun Arema tak bisa membawa serta seluruh pemain di ajang itu.

“Arema berangkat Jumat 9 Januari ke Jakarta. Semua pemain berpeluang turun di line up awal Arema,” kata pelatih Arema Crons Suharno, Jumat 9 Januari 2015.

Kontra Bali United, Momen 'Penebusan Dosa' Bagi Arema

Sayangnya, dari 26 pemain yang ada, Arema terpaksa meninggalkan tiga di antaranya. Mereka adalah Purwaka Yudi, Utam Rusdiana, dan Arif Suyono. Arif dan Utam diketahui sedang sakit. "Sementara Purwaka Yudi menjalankan ibadah Umroh yang sempat tertunda. "Utam kena DB (Demam Berdarah)," kata Suharno.

Berkurangnya stok amunisi ini, tidak menyurutkan semangat Arema untuk memetik kemenangan di Jakarta. Apalagi sederet nama sudah disiapkan untuk mengisi posisi itu.

Sejumlah tenaga baru seperti gelandang Hasyim Kipuw dan Sengbah Kennedy hingga I Gede Sukadana, Ahmad Bustomi, dan Hendro Siwanto, masih menghuni posisi tengah Singo Edan. Di belakang ada Fabiano Beltrame yang sedang termotivasi untuk membuktikan tekadnya memperkuat Arema. Sedangkan untuk penjaga gawang, Arema membawa serta tiga kiper terbaik Singo Edan yaitu Kurnia Meiga, Ahmad Kurniawan dan I Made Wardana.

VIDEO: Arema Juara Piala Bhayangkara

Meski hanya diikuti oleh tiga tim, turnamen ini bukanlah pekerjaan mudah. Sebab, dua lawan yang akan dihadapi Arema juga dihuni oleh amunisi-amunisi yang tak kalah tangguhnya.

Tuan rumah Persija cotohnya. Macan Kemayoran musim ini banyak memiliki susunan pemain yang jauh lebih mentereng dibanding musim lalu. Masuknya Greg Nwokolo dan kembalinya ikon Persija, Bambang Pamungkas membuat Persija lebih percaya diri. Sedangkan SFC kini dihuin oleh salah seorang striker terbaik Indonesia, Ferdinand Sinaga.

Suharno telah menyiapkan strategi untuk meredam permainan lawan. Mantan pelatih Persiwa itu juga sudah mempersiapkan timnya sejak jauh-jauh hari dengan menggelar pemusatan latihan selama lima hari terakhir di Kota Batu plus sejumlah pertandingan uji coba dengan tim lokal sepanjang Desember hingga Januari 2015. Arema juga sengaja datang lebih awal ke Jakarta untuk beradaptasi dengan lapangan dan melakukan pemulihan fisik.

Tekuk 10 Pemain Persib, Arema Juara Piala Bhayangkara

Klub pemegang gelar juara Trofeo 2013 bertekad membawa kembali gelar juara trofeo tahun ini, "Target kami tahun ini adalah juara dan jadi yang terbaik,” katanya.

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya