Persipura Rahasiakan Pemain yang Cedera Jelang ISL

Pelatih Persipura Jayapura, Osvaldo Lessa (oranye)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
VIVA.co.id -
Persipura Jayapura terus mempersiapkan diri jelang laga perdana Liga Super Indonesia kontra Persib Bandung, 20 Februari 2015. Saat ini, Mutiara Hitam tengah menempa fisik dan strategi di Lapangan C, Senayan, Jakarta.


Menghadapi tim sekelas Persib, Persipura tentu harus mempersiapkan diri dengan sempurna. Pelatih Mutiara Hitam, Osvaldo Lessa, pun sadar dengan kekuatan tim lawan. Untuk itu, dia meminta pasukannya untuk fokus penuh di laga nanti.


"Pemain harus fokus dan konsentrasi tinggi. Kami harus siap tampil selama 90 menit lawan Persib," kata Lessa kepada wartawan seusai latihan, Senin, 16 Februari 2015.


Eks asisten Jacksen F Tiago di Persipura ini mengungkapkan, "Maung Bandung" tetap menakutkan meski belum memiliki
striker
andalan. "Mereka tetap tim bagus. Mereka memiliki pemain yang hebat," ujar Lessa.


Lessa menyebut ada beberapa pemain yang kemungkinan absen dalam laga nanti. Ada banyak alasan, entah itu karena cedera atau baru kembali dari ruang perawatan.


Namun, pelatih asal Brasil ini enggan menyebutkan nama yang akan absen dalam laga nanti. "Rahasia, nanti saja dilihat," tuturnya.

Baca juga:

Berbagai Alasan yang Bikin Ronaldo 'Melempem'

Madrid dan Barca Terus Berpacu, Atletico Mulai Tercecer

Real Madrid yang Kian Akrab dengan Siulan Fans Sendiri
Persipura Belum Pasti Ikut Piala Bhayangkara

Pelatih Bhayangkara FC, Ibnu Grahan (kanan)

Kesalnya Pelatih BSU Usai Dikalahkan 10 Pemain Persipura

BSU kalah lewat gol telat Boaz Solossa.

img_title
VIVA.co.id
6 Agustus 2016