QNB League Disetop, PT Liga Bakal Bayar Ganti Rugi Klub

Pemain Persib Bandung, Makan Konate, di AFC Cup`
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Fahrul Jayadiputra

VIVA.co.id - PT Liga Indonesia berjanji akan membayar kompensasi kerugian yang dialami klub akibat terhentinya kompetisi QNB League musim ini. Penghitungan kerugian akan dilakukan sejak 17 April 2015 atau bersamaan dengan terbitnya surat pembekuan PSSI oleh Menpora, Imam Nahrawi.

Pemain Keturunan Bisa Bela Timnas U-19 di Piala Dunia U-20, Siapa Dia?

Menurut CEO PT Liga Indonesia, Joko Driyono, ganti rugi yang dibayarkan akan disesuaikan dengan biaya yang dikeluarkan klub saat perizinan untuk menggelar pertandingan dari kepolisian tidak terbit.

"Ada wacana kompensasi kerugian. Tapi, hitungannya sangat rasional, yaitu pertandingan-pertandingan yang dilakukan pasca 17 April. Tadi disetujui akan diberi kompensasi oleh PT Liga. Kisarannya kira-kira Rp50 juta hingga Rp100 juta," ungkap Joko kepada wartawan di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu 13 Mei 2015.

Sedangkan terkait dengan jumlah kontribusi komersial yang akan diterima oleh klub-klub yang ambil bagian pada turnamen sela yang diadakan PT Liga, Joko membeberkan jumlahnya berkisar di angka Rp50 miliar. Diperkirakan setiap klub akan mendapat guyuran kontribusi komersial tidak jauh berbeda dengan yang didapat saat mengikuti kompetisi Indonesia Super League musim 2014.

"Event ini akan mendapatkan pemasukan total Rp50 miliar. Kita akan distribusikan sedemikian rupa terkait pembayaran wasit, hadiah, dan lainnya sehingga rancangan yang disetujui RUPS ialah kontribusi kepada klub berjenjang," beber pria yang akrab disapa Jokdri tersebut.

"Mudah-mudahan ini cukup signifikan karena jika klub lolos hingga final, maka mereka akan mendapatkan pemasukan seperti di ISL, yakni Rp2,5 miliar," tuturnya. (one)

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

Langkah Tegas PSSI Basmi Sepakbola Gajah di Liga 3

Sepakbola Indonesia kembali tercoreng dengan adanya aksi tak sportif yang mengindikasikan munculnya sepakbola gajah. Itu terjadi di Liga 3.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022