Juara Piala Presiden, Persib Kantongi Rp4,2 M

Persib Bandung juara Piala Presiden 2015
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
VIVA.co.id
Bus Persib Kecelakaan Gara-gara Rem Blong
- Persib Bandung menjadi juara Piala Presiden 2015 usai menundukkan Sriwijaya FC 2-0 di laga final yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan Jakarta, Mingu 18 Oktober 2015.

Bus Rombongan Persib Kecelakaan

Tidak hanya itu, Persib juga menyapu bersih dua gelar individu di turnamen ini. Menyusul terpilihnya bintang Zulham Zamrun sebagai top skorer dan pemain terbaik di turnamen ini.
Pindah Kandang Dinilai Rugikan Persib


Selain menyandang status bergengsi sebagai juara, klub berjuluk Maung Bandung itu juga akan diguyur uang milyaran rupiah. Hal itu diungkapkan Ketua Steering Committe Piala Presiden 2015, Maruarar Sirait.


"Sebagai juara, Maung Bandung akan mendapatkan uang hadiah Rp3 miliar, sedangkan Sriwijaya mendapat Rp2 miliar," kata Maruarar Sirait dalam sambutan usai pertandingan di SUGBK.


Dengan demikian, Persib total akan mendapatkan Rp4,2 miliar dan Sriwijaya FC Rp3,2 miliar. Tambahan uang Rp1,2 miliar merupakan hadiah atas keberhasilan keduanya melaju ke final.


Maruarar sendiri berjanji uang hadiah bisa segera cair sebelum akhir pekan depan. "Maksimal hari Jumat (23 Oktober mendatang), uang hadiah sudah sampai ke Persib dan Sriwijaya," janji Ara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya