Bepe Tak Bisa Bela Persija Gara-gara Ahok

Pemain Persija Jakarta rayakan gol Bambang Pamungkas
Sumber :
  • Persija.co.id
VIVA.co.id
- Persija Jakarta kehilangan satu sosok penting, kapten Bambang Pamungkas, dalam turnamen Piala Jenderal Sudirman. Pemilik nomor 20 itu ternyata sudah terikat kontrak dengan DKI Jakarta.


Skuad Persija saat ini sudah memulai pemusatan latihan di Batu, Malang, menjelang kick-off Piala Jenderal Sudirman, 10 November 2015. Namun sosok pemain yang akrab disapa Bepe itu tak kelihatan batang hidungnya.


Sebelumnya, Bambang diketahui sudah teken kontrak dengan salah satu sponsor, tetapi masih belum jelas siapa yang membuat ikon Persija itu absen. Ternyata, Bepe sedang terikat kontrak dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.


"Kami tidak ada Bepe, dia sudah telanjur kontrak dengan Ahok (Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama)," kata Pelatih Persija Bambang Nurdiansyah, Rabu 4 November 2015.


Pelatih yang kerap disapa Banur itu menambahkan kendala yang menyebabkan BP tak bisa memperkuat Macan Kemayoran di turnamen kali ini. Alasannya jadwal turnamen yang mendadak dan tak pasti membuat sang kapten melabuhkan tanda tangan pada kontrak lain.

Persija Kalah Beruntun di 3 Pertandingan, Ini Kata Pelatih

"Ini kan mendadak, jadi terlambat," kata Bambang.
Pelatih Persija Setuju Syahrian Abimanyu Kena Kartu Merah Lawan Borneo


Syahrian Abimanyu Kartu Merah, Persija Dikalahkan Borneo FC
Saat ini, 19 pemain Persija tengah menjalani pemusatan latihan di Malang dan akan disusul oleh tiga pemain asing yaitu Emanuel "Pacho" Kenmogne, Osas Saha, dan Mbida Messi.
Pelatih Persija Jakarta, Sudirman

Pelatih Persija Akui Keganasan Borneo FC

Pelatih Persija, Sudirman mengakui Borneo FC layak menang atas timnya. Dia juga menilai para pemainnya masih sering melakukan kesalahan.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2022