Piala Jenderal Sudirman

Mitra Kukar Putuskan Lepas Eks Penyerang Independiente

Bomber Mitra Kukar, Carlos Raul
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yusran Uccang
VIVA.co.id
5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman
- Eks penyerang Mitra Kukar asal Argentina, Carlos Raul Sciucatti, ternyata tak lagi jadi bagian dari Laskar Naga Mekes di Piala Jenderal Sudirman. Pemain 29 tahun ini akan segera bergabung dengan salah satu tim yang berlaga di Liga Malaysia.

Main Imbang, Persija dan Mitra Kukar Keluhkan Kondisi Tim
Penampilan apik yang ditunjukkan eks penyerang Independiente ini takkan bisa disaksikan lagi di gelaran Piala Jenderal Sudirman. Carlos mengaku kontraknya tak diperpanjang oleh manajemen Mitra Kukar.

Diimbangi Mitra Kukar, Persija Gagal Keluar dari Krisis
Padahal, saat ini persiapan pasukan Jafri Sastra jelang laga perdana di Piala Jenderal Sudirman masih minim. Akan melakoni laga, Sabtu 14 November 2015 WITA, belum semua pemain berkumpul untuk menjalani sesi latihan.

Menurut Carlos, sebenarnya ada tawaran dari 2 klub yang juga berlaga di Piala Jenderal Sudirman yakni, Arema Cronus dan Persegres Gresik United. Namun menurut Carlos, setelah ditunggu beberapa saat kedua tim tersebut tak lagi menghubunginya.

"Saya tidak ikut persiapan, saya mau lanjut ke (Liga) Malaysia. Mitra Kukar tidak perpanjang kontrak saya," ujar Carlos dalam perbincangan via telepon dengan VIVA.co.id.

"Ada dua klub yang hubungi saya, Arema dan Gresik. Tapi setelah ditunggu, tidak ada yang menghubungi saya lagi. Begitu juga Mitra, saya juga sudah menunggu kabar yang katanya mau pakai saya lagi, tapi tidak ada komunikasi lagi," imbuhnya.

Sebagai pesepakbola, Carlos tentunya membutuhkan kompetisi sebagai mata pencahariannya. Kondisi persepakbolaan di Indonesia yang belum pasti, membuat satu per satu pemain memilih meninggalkan Indonesia.

Meski demikian, Carlos mengaku hanya sementara bermain di Liga Malaysia. Setelah iklim sepakbola Indonesia kembali kondusif, ia berjanji kembali ke negara yang sudah terlanjur dicintainya ini.

"Ya, saya harus terus hidup dan bermain sepakbola. Sudah ada beberapa klub Malaysia yang hubungi, tapi semuanya belum pasti. Tapi nanti akan jelas sesudah saya pergi ke sana," lanjut Carlos.

"Pasti, pasti saya akan kembali lagi bermain di Indonesia. Saya cinta dengan sepakbola Indonesia. Ini kan hanya sementara waktu saja," katanya.

Di ajang Piala Presiden lalu, Carlos mampu membawa Mitra Kukar menembus babak 4 besar. Sayang, langkah Mitra Kukar terhenti di tangan Persib Bandung di fase tersebut.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya