Piala Jenderal Sudirman

Sengit, Semen Padang Ungguli Persipura

Semen Padang FC Vs Persipura
Sumber :
  • VIVAnews/Arjuna Nusantara.
VIVA.co.id
- Semen Padang untuk sementara unggul 2-1 atas Persipura di babak pertama lanjutan penyisihan grup B Piala Jenderal Presiden di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Selasa 17 November 2015.


Di pertandingan ini, Semen Padang langsung mengancam melalui aksi Yoo Hyun Koo di menit 2. Namun bola hasil tendangan bebas Hyun Koo masih bisa ditepis kiper Persipura, Selsius Gebze.


Pada menit ke-6, giliran Persipura yang memberikan ancaman di dalam kotak penalti. Tapi masih bisa diblok. Begitujuga dengan tendangan bebas Ian Louis Kabes di menit 12 yang masih melambung di atas mistar gawang.


Semen Padang yang akhirnya memecah kebuntuan saat laga memasuki menit 28. Irsyad Maulana mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangan geledeknya dari luar kotak penalti gagal dihalau Selsius Gebze.


Pada menit 37, Semen Padang memperlebar keunggulan. Sepakan keras Yoo Hyun Koo dari luar kotak penalti gagal diantisipasi dengan baik oleh Selsius Gebze. Semen Padang unggul 2-0.

5 Nama Berebut Gelar Pemain Terbaik Piala Jenderal Sudirman

Namun satu menit berselang, Persipura memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2. Tendangan keras Robertino Pugliara pada menit 38 sukses menjebol gawang Semen Padang. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Kian Impresif, Semen Padang Konsisten Asah Pemain Muda


Semen Padang Berharap Konsistensi Sacramento di 8 Besar
Susunan Pemain:
Semen Padang:
Jandia Putra, Ricky Ohorella, Saepuloh Maulana, Mohamadou Alhadi, Hengky Ardiles, Leo Guntara, Vendry Mofu, Yoo Hyun Koo, M. Alwi Slamat, James Koko Lomell, Nur Iskandar

Persipura Jayapura:
Selsius Gebze, Gerald Pangkali, Bio Paulin, Ricardo Salampessy, Yustinus Pae, Imanuel Wanggai, Nelson Alom, Ian Louis Kabes, Robertino Pugliara, Ronald Sesmot, Christian Sibi


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya