Mitra Kukar Dinyatakan WO, Bhayangkara FC di Ambang Juara

Para pemain Bhayangkara FC
Sumber :
  • Dokumentasi Bhayangkara FC

VIVA – Langkah Bhayangkara FC (BFC) untuk menjadi juara Liga 1 semakin terbuka lebar. Hal itu setelah protes yang dilayangkan BFC ke Komisi Disiplin (Komdis) PSSI saat melawan Mitra Kukar, 3 November 2017, di Stadion Aji Imbut Tenggarong diterima. 

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Bhayangkara memetik hasil imbang 1-1 di laga itu. Mereka, akhirnya dinyatakan menang WO 3-0. BFC pun mendapatkan tambahan dua poin.
 
BFC saat ini menguasai puncak klasemen Liga 1 dengan 65 poin. Meski poin yang dikumpulkan sama dengan Bali United, namun secara head to head BFC unggul.

Protes yang yang dilakukan bermula saat Mitra Kukar dianggap menurunkan pemain ilegal, Mohammed Sissoko. Sissoko sebenarnya terkena hukuman larangan bermain. 

Keluar dari Zona Degradasi, Arema FC Fokus Tatap 2 Laga Sisa

"Merujuk kepada pasal 31 Kode Displin PSSI, Mitra Kukar dihukum kalah dengan skor 0-3 dan denda sebesar Rp100 juta karena telah terjadi pelanggaran terhadap pasal 55 Kode Disiplin PSSI," tulis Komdis dalam rilis yang diterima VIVA

BFC hanya membutuhkan satu kemenangan di dua laga tersisa. BFC akan melawan Madura United, Rabu 8 November 2017, dan di pertandingan terakhir bertemu Persija Jakarta, Minggu 12 November 2017. (one)

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia
Duel Dewa United vs Madura United

Drama 4 Gol Lawan Madura United, Dewa United Jaga Asa Tembus Championship Series

Dewa United menjaga asa mereka lolos ke babak Championship Series setelah menahan imbang Madura United 2-2 pada pekan ke-33 Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024