MU Vs Arsenal, Old Trafford Membara

Pertandingan Manchester United kontra Arsenal di ajang Premier League
Sumber :
  • Sky Sports

VIVA – Manchester United akan menjamu lawan berat, Arsenal, di Old Trafford, dalam lanjutan Premier League, Kamis dini hari 6 Desember 2018.

Arsenal Terbantu Buntunya Manchester United

Laga ini akan menjadi ujian berat buat MU yang sedang dalam tren buruk. Setan Merah tidak pernah menang di tiga laga terakhir mereka di Premier League.

Setelah digasak Manchester City 3-1, MU hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Crystal Palace dan bermain imbang 2-2 melawan Southampton.

Arsenal Berharap 'Bantuan' Rival untuk Jegal Man City

Rangkaian hasil buruk ini membuat MU masih tercecer di posisi tujuh klasemen sementara Premier League dengan koleksi 22 poin dari 14 laga.

Nasib MU berbanding terbalik dengan The Gunners yang sedang on fire. Skuat Unai Emery ini tidak terkalahkan di 12 laga terakhir mereka di Premier League.

Jawaban Sinis Erik ten Hag

Pada akhir pekan lalu, Arsenal bahkan sukses menggulung rival sekota mereka, Tottenham Hotspur di Emirates Stadium dengan skor meyakinkan 4-2.

Dengan hasil ini, Arsenal sejauh ini menguasai posisi empat klasemen sementara Premier League dengan koleksi 30 poin dari 14 pertandingan.

Kata Mourinho dan Emery Jelang Laga

Pemain Manchester United saat rayakan gol.

Manajer MU, Jose Mourinho mengakui ini akan menjadi laga yang sulit buatnya. Sebab MU akan menghadapi tim yang sedang dalam momentum bagus.

"Ini akan menjadi laga yang sulit buat kami. Karena kami akan menghadapi tim bagus," kata Mourinho dalam jumpa pers pra laga, dilansir Tribal Football. 

"Mereka juga sedang dalam momentum bagus dan tanpa akumulasi laga, karena mereka hanya bermain di Liga Europa," lanjut manajer asal Portugal itu.

Sementara itu, manajer Arsenal, Unai Emery mengungkapkan, laga ini akan menjadi pembuktian kualitas timnya sejauh ini di Premier League musim ini.

Meski dia mengakui tidak mudah bisa meraih kemenangan di Old Trafford. Sebab Old Trafford merupakan stadion yang punya daya magis tersendiri.

"Ini akan menjadi tantangan besar buat kami. Hasil laga ini akan menjadi pembuktian momentum bagus kami saat ini," jelas Emery.

"Sangat sulit menang di sana (Old Trafford). Sebab mereka (MU) adalah tim besar dan di sana ada atmosfer besar yang akan memberikan tekanan," lanjutnya.

5 Fakta Menarik MU Vs Arsenal

Striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang usai cetak gol ke gawang Tottenham

Meski MU sedang dalam tren buruk, tapi faktanya MU punya rekor bagus setiap menjamu Arsenal di Old Trafford dalam satu dekade terakhir. Seperti apa?

Seperti dilansir laman olahraga Inggris, Skysports, berikut ini rangkuman fakta menarik MU Vs Arsenal:

1. MU tidak terkalahkan di 11 laga kandang terakhir melawan Arsenal di ajang Premier League (8 menang, 3 imbang).

2. Arsenal dua kali kalah dari MU di Premier League musim lalu. Setelah kalah 1-3 di Emirates Stadium, Arsenal digebuk 1-2 di Old Trafford.

3. Arsenal punya rekor buruk di laga tengah pekan. Sebelumnya, Arsenal selalu kalah di tiga laga tengah pekan terakhir mereka.

4. MU sudah kebobolan 23 gol di 14 laga Premier League musim ini. Padahal musim lalu, mereka kebobolan 23 gol saat laga sudah memasuki pekan ke-30.

5. Arsenal tidak terkalahkan di 19 laga terakhir di semua ajang. Arsenal terakhir kali kalah pada 18 Agustus 2018 saat dipukul Chelsea 2-3 di Premier League

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya