Kata Solskjaer Soal Keganasaan Edinson Cavani Saat MU Hajar Soton

Pemain Manchester United merayakan gol Edinson Cavani
Sumber :
  • twitter.com/branwilliams

VIVA – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer buka suara soal penampilan ganas Edinson Cavani. Penyerang 33 tahun itu menjadi penyelamat MU saat bertandang ke markas Southampton.

Berlaga di St. Mary's Stadium, Minggu 29 November 2020, dalam lanjutan Premier League, MU melakukan comeback fantastis dan menang 3-2.

MU sempat tertinggal dua gol di babak pertama. Mereka dikejutkan oleh dua gol yang jaraknya begitu dekat. Tim tuan rumah membuka keunggulan pada menit ke-23 melalui Jan Bednarek.

Southampton menggila, mereka menggandakan keunggulan menit 33 lewat gol James Ward-Prowse. MU mencoba membalas, namun mereka gagal hingga babak pertama usai.

MU mengamuk di babak kedua, Bruno Fernandes menjadi awal kebangkitan Setan Merah, Pemain Portugal itu memperkecil ketertinggalan menit 60.

MU menyamakan kedudukan lewat gol Cavani menit 74. Bomber asal Uruguay itu akhirnya mampu menyelamatkan MU dan memboyong tiga angka. Ia mencetak gol kedua sekaligus penentu kemenangan MU di menit 90+2.

Usai pertandingan, Solskjaer memberikan pujian pada seluruh pemainnya yang mampu bangkit dari ketertinggalan dua gol. Secara khusus, manajer asal Norwegia itu juga menyanjung Cavani.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

"Dia memiliki semua atribut pesepakbola dan manusia kelas atas. Dia memiliki karier yang hebat, mencetak gol di mana pun dia berada," kata Solskjaer, dikutip Metro.

"Dia sangat profesional, teliti dengan persiapannya, dengan pemulihannya, apa yang dia lakukan pada waktu makan, sebelum pertandingan, selama pertandingan, jadi saya terkejut bahwa dia tidak menyiapkan sepatunya ketika babak kedua dimulai," sambungnya.

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

Cavani saat ini sejajar dengan mantan bomber ganas MU, Ruud van Nistelrooy. Melansir Opta, Cavani menjadi pemain kedua yang mencetak gol dan memberikan assist setelah masuk sebagai pemain pengganti di laga tandang MU. Sebelumnya, Nistelrooy melakukan itu di Premier League melawan Charlton pada September 2002.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester United vs Sheffield United

Di sisi lain, kemenangan atas Southampton membuat MU naik ke posisi 7 mengantongi 16 poin. Sedangkan Southampton menempati posisi 5 klasemen sementara dengan 17 poin.

Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Arsenal Masih Belum Sempurna Meski Menang di Markas Tottenham

Arsenal mengamankan tiga poin saat melawat ke Tottenham Stadium, markas Tottenham Hotspur dalam pertandingan lanjutan Premier League, Minggu malam WIB 28 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024