Nekat Bela Argentina, Tottenham Hotspur Denda Lo Celso dan Romero

Gelandang Tottenham Hotspur, Giovani Lo Celso.
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS/POOL/Kirsty Wigglesworth

VIVA – Tottenham Hotspur akan memberikan denda kepada dua pemainnya asal Argentina, Giovani Lo Celso dan Cristian Romero. Dikutip dari Sky Sports, Selasa, Tottenham memberikan denda kepada dua pemainnya karena pergi membela Timnas Argentina tanpa izin dari klub.

Lo Celso dan Romero diketahui pergi ke Amerika Selatan untuk membela Timnas Argentina di kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Venezuela dan Brasil.

Tottenham diperkirakan akan memberikan denda yang besar untuk mendisiplinkan kedua pemain tersebut agar bisa lebih bijak dalam mengambil keputusan ke depannya.

Khusus pada pertandingan melawan Brazil pada Minggu 5 September 2021 lalu, pertandingan harus dihentikan ketika lima menit berjalan karena adanya empat pemain asal Premier League yang di dalam tim Argentina.

Diketahui di Brasil, ada kebijakan yang mewajibkan orang yang berasal dari Inggris harus menjalani karantina selama 14 hari terlebih dahulu.

Selain Lo Celso dan Romero, ada nama Emiliano Martinez dan Emiliano Buendia yang membela Aston Villa yang menjadi bagian dari skuad Argentina. Namun, Martinez dan Buendia sudah mendapatkan izin dari klubnya untuk membela timnas Argentina.

Selanjutnya keempat pemain ini dijadwalkan akan terbang ke Kroasia dan akan melewatkan pertandingan Argentina melawan Bolivia di kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Kamis 9 September 2021 waktu setempat.

Selain itu, keempat pemain ini dipastikan akan melewatkan pertandingan pada pekan Premier League karena kebijakan karantina yang sudah ditetapkan.

PPP Beri Rekomendasi Dukungan ke Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim

Giovani Lo Celso dan Cristian Romero akan melewatkan laga Tottenham melawan Crystal Palace, sedangkan Martinez dan Buendia harus absen pada laga Chelsea vs Aston Villa pada akhir pekan ini. (Ant)
 

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen TNI Nugraha Gumilar

TNI Jelaskan Dasar Polisi Militer Jaga Kejaksaan Agung

Pengamanan di Kejaksaan Agung (Kejagung) ditingkatkan oleh Puspom TNI imbas dugaan penguntitan Jampidsus Kejagung RI Febrie Adriansyah oleh anggota Densus 88.

img_title
VIVA.co.id
27 Mei 2024