Statistik: Liverpool Sempurna Tanpa Raheem Sterling

Pemain Liverpool, Raheem Sterling
Sumber :
  • Action Images via Reuters / John Sibley
VIVA.co.id
- Penyerang Liverpool, Raheem Sterling, tengah dalam sorotan, lantaran belum memperpanjang kontrak di Anfield. Bahkan, saking lamanya menunda,
fans
The Reds sampai geram dan justru ingin pemain 20 tahun tersebut hengkang.

Kendati demikian, bagaimanapun, Sterling merupakan salah satu aset berharga milik The Reds. Di usia yang masih sangat muda, pemain dengan nama lengkap Raheem Shaquille Sterling itu sudah menunjukkan performa mengesankan dalam dua musim terakhir.

Manajer The Reds, Brendan Rodgers, pun berharap Sterling mau menerima sodoran kontrak baru yang ditawarkan klub. Itu menunjukkan bahwa dia merupakan elemen penting di tubuh tim, sehingga akan sangat disayangkan jika akhirnya hengkang. 
Juergen Klopp: Juara Premier League Butuh Keberuntungan

Namun, dilansir Metro, statistik menunjukkan kalau Liverpool ternyata mengesankan saat ditinggal Sterling. Sepanjang musim 2014-15, Sterling tak masuk daftar skuad dalam lima pertandingan, dan kelima laga tersebut berakhir dengan kemenangan.
5 Fakta Menarik Liverpool Usai Tekuk Fulham di Premier League

Sedangkan secara keseluruhan, Liverpool terbilang mengecewakan. Meski sempat menjalani periode positif, mereka gagal bersaing merebut tiket Liga Champions musim depan. Bahkan, untuk berlaga di Liga Europa pun mereka harus melakoni kualifikasi karena finis di posisi 6 klasemen Premier League. (one)
Prediksi Premier League: Fulham vs Liverpool
Mohamed Salah jebol gawang Crystal Palace

Mohamed Salah Rahasiakan Penyebab Ribut dengan Klopp

Mohamed Salah dan Juergen Klopp ribut di tepi lapangan saat Liverpool melawat ke London Stadium, markas West Ham United, Sabtu malam WIB 27 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024