Chelsea Kalah, Manajer Southampton Sentil Mourinho

Pelatih Southampton, Ronald Koeman
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
- Hasil negatif kembali dituai Chelsea. Menjamu Southampton dalam pekan ke-8 Premier League, Sabtu 3 Oktober 2015 malam WIB, di Stamford Bridge, Chelsea kalah dengan
.

Usai pertandingan, Manajer Chelsea, Jose Mourinho mengkritisi kinerja wasit Robert Madley. Menurut dia, performa Madley di laga Chelsea versus Southampton sangat buruk.

Salah satu keputusan yang disayangkan Mourinho adalah ketika Radamel Falcao dijatuhkan di kotak terlarang. Saat itu, Madley tak memberikan hadiah penalti kepada Chelsea.
Kante Ternyata Punya Perasaan Khusus pada Hazard

Chelsea Menang, Liverpool Dibantai Klub Medioker

Falcao malah mendapat kartu kuning dari Madley karena dianggap diving ketika itu. "Mungkin, jika mereka dapat satu penalti, kami bisa dapat dua. Tapi, itu lah keputusan wasit," kata Mourinho.
10 Pemain Besar yang 'Dibunuh' Mourinho

Rengekan Mourinho ternyata mengundang reaksi dari Manajer Southampton, Ronald Koeman. Sudah seharusnya Mourinho, seperti dijelaskan Koeman, menerima kekalahan dari Southampton.

Kritik kepada wasit, masih disebutkan Koeman, tak berarti apa-apa. "Pelatih yang hebat tak bisa selalu menang di sepanjang hidupnya. Perbedaan kami di laga tadi adalah, kami menekan Chelsea usai dari ruang ganti dan memiliki pergerakan fantastis," ujar Koeman seperti dilansir Soccerway.

Kekalahan semalam membuat Chelsea semakin mendekati zona degradasi. Mereka kini berada di posisi 16, dengan koleksi 8 poin, berbeda 4 angka dari Aston Villa yang ada di batas zona merah. (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya