Sterling Bisa Bertahan Andai Klopp Datang Lebih Cepat

Sumber :
  • Reuters / Darren Staples

VIVA.co.id - Agen dari Raheem Sterling, Aidy Ward, menilai mungkin masa depan kliennya di Liverpool pada musim panas lalu. Akan berbeda bila Liverpool lebih cepat mendatangkan Juergen Klopp sebagai pelatih.

Seperti diketahui, Liverpool belum lama ini telah menunjuk Klopp sebagai pelatih mereka untuk tiga tahun ke depan. Pelatih asal Jerman itu dipilih untuk menggantikan Brendan Rodgers yang dipecat pada pekan ke-7 Premier League.

Ward menilai Klopp sebenarnya merupakan pelatih yang cocok dengan Sterling, ketimbang Rodgers. Akan tetapi, saat itu Liverpool masih mempertahankan pelatih asal Irlandia Utara tersebut hingga akhirnya Sterling yang memilih pergi.

Klopp Siap Beri Bantuan untuk Arne Slot Jika Latih Liverpool

(Baca juga: Terungkap, Alasan Sterling Tinggalkan Liverpool)

"Manajer Liverpool yang baru mungkin akan sangat cocok untuk Raheem - penuh gairah, disiplin dalam hal yang baik, ide-ide baru, tidak takut mencoba hal-hal baru. Dia akan melakukan hal hebat di Liverpool,” kata Ward, dilansir Daily Mail.

"Apakah Raheem di bawah Klopp akan menjadi skenario yang bagus? Ya, 100%, itu pasti, terutama karena sosok Klopp - hasratnya, semangatnya, emosinya, keinginan meraih sesuatu. Raheem punya semua itu, tapi Anda tidak bisa selalu melihat itu. Bekerja dengan Klopp itu akan hebat. Dia akan bisa mengeluarkan kemampuan terbaik para pemain. Itu merupakan mimpi yang jadi nyata," lanjutnya.

Akhirnya, Sterling memutuskan untuk pergi ke Manchester City pada jendela transfer musim panas lalu. Striker berusia 20 tahun tersebut dibeli The Citizens dari Liverpool dengan harga 49 juta poundsterling.

Pemain Manchester United meratapi kekalahan dari Crystal Palace

Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA

Setelah sempat mengejek Liverpool, kali ini negara rangking FIFA terbawah tersebut mengejek klub Premier League lainnya, Man Utd.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024