Wenger Enggan Coret Chelsea dari Perburuan Gelar Juara

Arsene Wenger (kiri) dan Jose Mourinho.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
- Manajer Arsenal Arsene Wenger enggan mencoret Chelsea dari perburuan gelar juara Premier League musim ini. Meski The Blues sejauh ini masih terdampar di papan bawah klasemen sementara.


Seperti diketahui, Chelsea yang bertatus juara bertahan masih terpuruk di peringkat 15 dengan 14 poin dari 13 pertandingan. Meski demikian, dengan musim kompetisi yang masih panjang, Chelsea berpotensi bangkit.


"Apakah Chelsea masih berstatus sebagai penantang gelar juara? Secara matematis, anda tidak bisa mencoret tim kuat manapun," kata Wenger seperti dilansir Soccerway, Jumat 27 November 2015.
Pogba Sempurnakan Tim Impian Mourinho di MU


Ini Alasan Wenger 'Irit' Belanja Pemain
Selain Chelsea, Wenger juga memprediksi Leicester City berpotensi melanjutkan kejutan yang mereka buat di musim ini. Skuad asuhan Claudio Ranieri itu saat ini memuncaki klasemen sementara Premier League.

Kante Ternyata Punya Perasaan Khusus pada Hazard

"Anda juga tidak bisa mencoret Leicester City. Mereka sangat meledak-ledak dan sedang on fire. Khususnya di posisi sayap. Mereka bisa menciptakan malapetaka kepada lawan lewat serangan balik," katanya.


Di saat yang sama, Wenger juga menilai musim ini menjadi kesempatan besar buat timnya menjuarai Premier League. Arsenal saat ini ada di posisi empat, hanya tertinggal dua poin dari Leicester City yang ada di puncak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya