Cara Wenger Bakar Semangat Pemain Arsenal

Manajer Arsenal, Arsene Wenger.
Sumber :
  • Reuters / Jason Cairnduff

VIVA.co.id – Manajer Arsenal, Arsene Wenger memiliki cara tersendiri guna membakar semangat para pemain. Menyambut pekan krusial di akhir tahun atau biasa disebut boxing day, The Gunners mesti mampu bangkit.

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Pada dua pertandingan terakhir mereka mengalami kekalahan. Pertama saat kalah 1-2 dari Everton, dan skor yang sama terulang ketika mereka takluk dari Manchester City. Akibatnya, mereka harus puas berada di posisi ke-4 klasemen sementara.

Dan Senin 26 Januari 2016 malam WIB, Arsenal akan menjamu West Bromwich Albion di Emirates Stadium. Kemenangan menjadi harga mati bagi Theo Walcott dan kawan-kawan, agar mampu tetap menjaga posisi di empat besar.

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

"Ini adalah bagian dari tugas kita, dan kalian tahu kapan harus melaju di musim ini atau hanya akan mendapat ketidakpuasan," ungkap Wenger seperti dikutip dari laman resmi klub.

"Ini lebih kepada bagaiaman kalian memberi respons, karena tentu saja itu akan menentukan pencapaian akhir, dan apa yang kita inginkan adalah semuanya berakhir dengan baik," imbuh pria asal Prancis tersebut.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Karena tak ingin anak asuhnya gagal mempertahankan tren positif sebelumnya, Wenger pun berharap kondisi psikologis melawan West Brom nanti kembali pulih. Setidaknya mereka bisa memetik kemenangan dan jadi modal baik ke depannya.

Mohamed Salah, Duel Liverpool vs West Ham United

Prediksi Pertandingan Premier League: West Ham United vs Liverpool

Duel West Ham United vs Liverpool dalam lanjutan Premier League matchday ke 35 di London Stadium, Sabtu 27 April 2024, pukul 18.30 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024