Usai Ronaldo, Zidane Bakal Merapat ke Juventus?

Eks Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane
Sumber :
  • REUTERS/Max Rossi

VIVA – Eks pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane kabarnya akan segera menyusul mantan anak asuhnya, Cristiano Ronaldo ke Juventus. Namun, Zidane tidak akan mengisi jabatan pelatih.

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

Melansir Libertad Digital, Zidane diberitakan telah sepakat dengan Juventus. Kemungkinan besar Zidane akan menemani Direktur Olahraga Si Nyonya Tua, Fabio Paratici.

Zidane dikabarkan bakal mulai datang dan bertugas di Turin pada Oktober mendatang. Hal ini mengemuka di media massa setelah kerabat dekat keluarga Presiden Andrea Agnelli menjelaskan tentang rencana Juventus untuk mendatangkan Zidane.

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Informasi ini tentunya mengejutkan banyak pihak. Pasalnya, Zidane baru saja memutuskan mundur sebagai pelatih Real Madrid setelah sukses meraih tiga gelar Liga Champions secara berturut-turut.

Kedatangannya ke Juventus nanti tidak begitu aneh. Sebab, selama berkarier sebagai pemain, Zidane merupakan bagian dari Bianconerri.

Prediksi Semifinal Coppa Italia: Lazio vs Juventus

Bila benar Zidane akan mengisi posisi di manajemen Juventus, kejadian ini tentu bakal mengulang awal karier Zidane sebelum menjadi pelatih Real Madrid. 

Saat menginjakkan kaki di Los Blancos pasca pensiun, Zidane mengawali karier sebagai Direktur Olahraga pada tahun 2013. Sebelum, ditunjuk sebagai pelatih kepala di tahun 2016.

Akan tetapi, pelatih kepala, Massimiliano Allegri di Juventus masih aman hingga kontrak usai. Dan, Zidane masih menepati janjinya untuk rehat terlebih dahulu dari dunia kepelatihan sepakbola.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya